Wakil Ketua DPRD Pekanbaru Himbau Jaga Keamanan Menjelang Pilgubri

Wakil Ketua DPRD Pekanbaru Himbau Jaga Keamanan Menjelang Pilgubri
Wakil Ketua DPRD kota Pekanbaru, Sondia Warman SH

PEKANBARU (RA)- Wakil Ketua DPRD kota Pekanbaru, Sondia Warman SH, mengimbau semua pihak baik masyarakat sipil, adat, organisasi, paguyuban dan TNI/POLRI untuk bahu-membahu menjaga keamanan di kota Pekanbaru menjelang pemilihan gubernur Riau, September 2013 ini.

"Saya himbau kepada semua pihak agar bersama-sama menjaga Pekanbaru, Riau khususnya agar tetap aman dan damai,” kata Sondia di hadapan wartawan di gedung DPRD Pekanbaru, Selasa (20/8/2013).

Menurut dia, calon gubernur dan calon wakil gubernur Riau yang lolos verifikasi oleh KPU setempat merupakan putra terbaik Riau.

Dalam pertarungan politik di pemilihan gubernur (Pilgub) Riau periode ini, kata dia, harus ada yang menang dan kalah. Karena itu, menurut dia, wajar jika ada yang kalah.

Politisi Partai Amanat Nasional (PAN) ini, juga berucap, demokrasi Pilkada diharapkan dimanfaatkan masyarakat secara optimal dengan ikut berperan aktif dengan memberikan hak pilihnya. jangan sampai ada kecenderungan masyarakat menjadi golput karena tidak mencerminkan representasi masyarakat yang peduli terhadap demokrasi.

Sondia menambahkan seluruh pihak dan timses cagub Riau tidak terpengaruh dan menggunakan kampanye hitam untuk memperkeruh suasana di Riau. "biarkan pemilih menentukan hak pilihnya sesuai hati nurani," pungkasnya.

Laporan: Doni Dwi Putra

Ikuti RiauAktual di GoogleNews

Berita Lainnya

Index