Tabrak Lari, PNS di Inhu Meninggal Dunia

Tabrak Lari, PNS di Inhu Meninggal Dunia
Korban Lakalantas di Jalintim desa Talang Jerinjing

RENGAT (RA) - Rian Susanto (32) Pegawai Negeri Sipil (PNS) di Puskesmas Kilan kecamatan Batang Cinaku kabupaten Indragiri Hulu (Inhu) ditemukan dalam keadaan luka berat di Jalan Lintas Timur desa Talang Jerinjing km 198 Depan SMK Tajir Kecamatan Rengat Barat kabupaten Inhu.

Yang bersangkutan diduga menjadi korban tabrak lari Selasa 25 Oktober 2016 sekira pukul 10.20 wib.

Kapolres Inhu AKBP Abas Basuni SIk melalui Paur Humas Polres Inhu Iptu Yarmen Djambak Rabu 26 Oktober 2016 membenarkan adanya lakalantas yang terjadi di desa Talang Jerinjing pada selasa 25 Oktober 2016 kemarin.

"Korbannya ada Rian Susanto yang mengendarai Sepeda Motor Kawasaki KLX tanpa  Nomor Polisi," kata Yarmen Djambak.

Korban mengalami luka berat dengan patah tulang bagaian Dada dan Perut akibat digilas mobil, didada dan perut korban ditemukan bekas Ban Mobil, dan akhirmya Korban Meninggal Dunia setelah di Rumah Sakit RSUD Indrasari Rengat.

"Sepeda Motor KLX datang dari arah Jambi menuju Pekan Baru, setibanya di TKP spd motor bertabrakan dengan kendaraan yang tidak diketahui," terangnya.

Kasus lakalantas ini ditangani oleh Kepolisian Sektor (Polsek) Rengat Barat, BB berupa 1 Unit Sepeda Motor Kawasaki KLX diamankan di Mapolsek Rengat Barat, sedangkan korban sudah di kebumikan oleh keluarga, pungkasnya. (man)
 

Ikuti RiauAktual di GoogleNews

Berita Lainnya

Index