Sondia: Memang Pelayanan Pegawai UPTD Itu Ketus

Sondia: Memang Pelayanan Pegawai UPTD Itu Ketus
Wakil Ketua DPRD Kota Pekanbaru Sondia Warman SH. FOTO: ist

PEKANBARU, RiauAktual.com - Wakil Ketua DPRD Kota Pekanbaru Sondia Warman SH, menceritakan, bahwa dirinya sebagai unsur pimpinan wakil rakyat juga merasakan bagaimana kinerja pegawai Unit Pembantu Teknis Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil yang ada di beberapa kecamatan, sangat buruk. Pegawai melayani dengan wajah ketus, jutek, dan tidak ramah.

"Saya saja wakil rakyat diperlakukan begini ketusnya. Tak ada senyum sedikit pun, apa lagi masyarakat biasa yang datang ke sini," kata Sondia, saat dikonfirmasi di DPRD Kota Pekanbaru, Kamis (10/10/2013).

Sondia Warman mendapatkan pelayanan tak baik dari UPTD ini, saat mengurus kelengkapan administrasi kependudukan di salah satu kecamatan. Namun, pelayanan yang diberikan pegawai UPTD tidak ramah, malahan ada warga yang dimarah-marahi.

"Kita minta agar mengevaluasi pegawai UPTD yang tidak ramah ini. Kepada Pemko atau Disdukcapil tentunya harus menangani hal ini secara serius demi maksimalnya pelayanan kepada masyarakat," tuturnya.

Menurut politisi PAN ini, minimnya minat masyarakat melakukan perekaman e-KTP tak terlepas dari buruknya pelayanan di UPTD yang mengakibatkan masyarakat trauma dalam melakukan perekaman. Bahkan, pengaduan masyarakat tentang buruknya pelayanan di UPTD juga terus mengalir ke telingan Wakil Pimpinan DPRD Pekanbaru tersebut.

"Kita ketahui e-KTP itu hak warga negara, pemerintah berkewajiban melakukan itu. Masyarakat melakukan perekaman sudah 2 bulan tak siap, ini harus dicarikan solusi," tuturnya.

Ditambahkan Sondia, jika dalam mendapatkan administrasi kependudukan seperti KTP, itu   merupakan hak masyarakat dan kewajiban pemerintah untuk memberikannya. Maka dari itu, masyarakat jangan dipersulit untuk mendapatkan KTP.

"Kalau belum selesai, maka keluarkan KTP sementara, karena KTP ini adalah kartu yang sangat penting sebagai identitas diri," imbuhnya. (rrm)

Ikuti RiauAktual di GoogleNews

Berita Lainnya

Index