Ini kata TNI AL soal video anggota berkelahi dengan pengemudi Mazda

Ini kata TNI AL soal video anggota berkelahi dengan pengemudi Mazda
TNI vs pengemudi Mazda. ©2017 istimewa

Riauaktual.com -  Video seorang anggota TNI AL berkelahi di jalan dengan pengemudi mobil viral di media sosial. Markas Besar TNI AL membenarkan peristiwa di Jl Pemuda Rawamangun, Jakarta Timur.

Kadispenal Laksamana Pertama TNI Gig Jonias Mozes Sipasulta menjelaskan awal mulanya pengendara mobil Mazda bernopol B 1599 PVH membuang sampah di jalan. Sampah itu mengenai istri Lettu Laut Satrio Fitriandi yang dibonceng suaminya naik sepeda motor.

"Sampah itu mengenai istri Lettu Satrio, dan kemudian kedua pengendara berhenti, dan terjadi adu mulut dan pertengkaran serta berujung perkelahian," kata Laksma Gig Sipasulta sebagaimana dikutip dari merdeka.com, Jumat (13/10).

Kasus tersebut sudah ditangani Polsek Pulogadung dan POM TNI AL. Namun TNI AL menyebut saat ini kasus tersebut telah diselesaikan secara kekeluargaan mengingat kedua belah pihak adalah keluarga besar TNI.

Informasi yang beredar menyebutkan pengemudi mazda merupakan putra seorang pejabat di lingkungan TNI AL berpangkat Laksamana Muda atau jenderal bintang dua. Namun Kadispenal tak merinci soal itu dan hanya menyebut kedua pihak merupakan keluarga besar TNI AL.

"Keduanya keluarga besar TNI AL," kata Laksma Gig Sipasulta.

 

BERITA VIRAL : Teror Molotov Kembali Hantui Warga Pekanbaru, Kali ini Terjadi Dirumah Pengurus LAM, 1 Mobil Hangus

BERITA VIRAL : Bikin Ngakak, Ada Lirik Kampret Durhaka di Lagu Qasidah, Sindir Pelakor? Lihat Vidionya Disini

BERITA VIRAL : Tontonan Dewasa : Vidio Detik -Detik Ricuhnya Laga Liga 2 Persewangi VS PSBK. Brutal !

BERITA VIRAL : 5 Fakta Mengejutkan Pasangan Mesum di Musola, Di Grebek Warga

BERITA VIRAL : Gadis di Riau ini Diperkosa 4 Pemuda, Lewat Mediasi Tokoh Masyarakat, Malah Disuruh Menikah ?

BERITA VIRAL :  Pencuri Mobil di Pekanbaru ini Diamuk Petugas Ronda Sampe Terkapar

BERITA VIRAL : Adu Jotos Oknum Polri dengan Oknum TNI di Sumatera Barat, Bripda Rio Dilarikan ke RSUD

BERITA VIRAL :  Ditangkap, Pelaku Pembunuh Cici di Hotel, Ngaku Tak Terima Dimintai Bayaran Usai Begituan

BERITA VIRAL : Breaking News : Diduga Terserempet, Pemotor Ninja Tewas di Jalan Tuanku Tambusai Pekanbaru

Ikuti RiauAktual di GoogleNews

Berita Lainnya

Index