Wiiih ! Galaxy S9 bakal Punya Versi Murah?

Wiiih ! Galaxy S9 bakal Punya Versi Murah?
Foto: Phone Arena

Riauaktual.com -  Sebagai penerus Galaxy S8, Samsung kemungkinan akan menyiapkan Galaxy S9. Tapi rumor menyebut itu bukan satu-satunya kejutan yang disiapkan Samsung.

Layaknya Galaxy S8, sangat mungkin Samsung akan kembali menyiapkan dua varian flagship Galaxy S9. Sebut saja, Galaxy S9 dan Galaxy S9+. Tapi bisa jadi ada varian ketiga Galaxy S9 yang turut disiapkan Samsung dan disebut-sebut sebagai versi murahnya.

Kalau masih ingat, Samsung sempat menyodorkan versi Mini dari ponsel flagship-nya beberapa tahun silam. Strategi ini pun terbilang berhasil, pasalnya varian Mini ini sempat ditiru oleh banyak produsen pesaing.

Namun sejak di Galaxy S6, Samsung menghilangkan varian Mini sampai di Galaxy S8 saat ini. Nah, mengacu gosip yang beredar bisa jadi varian Mini akan kembali di Galaxy S9.

Seperti dikutip dari Phone Arena, Kamis (16/11/2017), perbedaan mencolok terletak di layar yang katanya mengusung bentang 5 inch. Sayang tak ada informasi lebih lanjut mengenai infomasi lainnya.

Galaxy S9 sendiri disebut-sebut akan lahir lebih cepat dari biasanya. Apalgi Samsung juga telah mengumumkan kehadiran Exynos 9810 yang didaulat sebagai prosesornya. Selain itu Galaxy S9 Mini konon akan diumumkan bersama Galaxy S9 dan Galaxy S9+.

Ikuti RiauAktual di GoogleNews

Berita Lainnya

Index