Salat hajat memudahkan segala urusan orang muslim

Salat hajat memudahkan segala urusan orang muslim
sholat

RAGAM (RA) - Salat Hajat adalah salat sunnah yang dilakukan ketika seorang mukmin sedang mempunyai kebutuhan, baik kebutuhan kepada Sang Pencipta maupun kebutuhan dengan sesama manusia. Tujuan dari salat sunnah ini adalah agar permintaannya tersebut dapat dikabulkan oleh Allah SWT.

"Barang siapa yang mempunyai (hajat) kepada Allah atau salah seorang manusia dari anak-cucu Adam, berwudhulah dengan sebaik-baik wudhu. Kemudian salat dua rakaat (Salat Hajat) lalu memuji kepada Allah, dan mengucapkan shalawat kepada Nabi Muhammad SAW. Setelah itu, mengucapkan 'La ilaha illa Allahul Halimul Karimu, Subhana rabbil 'azhim alhamdulillahi rabbil'alamin, as-aluka mujibati rahmatika waghazaima maghfiratika wal ghanimata min kulli birin, wassalamata min kulli itsmin, latda 'liy dzanban illa ghafartahu walahamman illa farajtahu, wa la hajatan hiya laka ridhan illa qadhaitaha ya arhamar rahimin". (HR Tirmidzi dan Ibnu Majah).

Menurut buku Ternyata Shalat & Puasa Sunah dapat Mempercepat Kesuksesan, karangan Ceceng Salamuddin, seperti salat-salat lainnya, salat Hajat memiliki keutamaan, seperti:

1. Allah SWT akan mengampuni dosa dan membuka jalan kesuksesan. Dengan dihapusnya dosa dan dibukanya jalan menuju kesuksesan, Insya Allah semua hajat kita akan dikabulkan oleh Allah. Yakinlah jika Allah akan memudahkan jalan bagi tercapainya semua keinginan kita.

2. Allah memudahkan segala urusan. Allah akan memudahkan segala hajat dan urusan dengan salat sunnah ini, karena menghubungan dri dengan Sang Pencipta Yang Maha Mengabulkan semua hajat hamba-Nya. Rasulullah SAW bersabda, "Amal manusia yang pertama kali dihisab ialah salat. Allah berfirman kepada malaikat meskipun sebenarnya Dia telah mengetahui 'Periksalah salat hamba-Ku, sempurnakah atau kurang?' Jika sempurna maka tulislah sempurna. Bila kurang, Allah berfirman, 'Lihatlah salat sunnahnya, bagaimana?' Bila si hamba rajin salat sunnah saat di dunia, maka Allah berfirman, 'Tambahkanlah salat fardhunya dengan salat sunnahnya!' Kemudian malaikat melakukannya". (HR. Abu Daud dari Abu Hurairah).

Salat Hajat juga merupakan suatu bukti ketaatan serta ketundukan seorang hamba Allah kepada Allah. Selain itu, salat merupakan media komunikasi antara umat manusia dengan Sang Pencipta.

Salat hajat juga dapat menghindarkan seorang mukmin dari bencana, bahaya dan hal-hal lainnya yang dapat mengancam nyawa ataupun merugikan bagi seorang mukmin. Oleh karena itu, jika kita berlindung kepada-Nya setiap saat, maka akan dihindarkan dari bencana dan bahaya itu, akan digantikan dengan sesuatu yang lebih baik.

Pada kenyataannya, salat hajat dapat dilaksanakan secara berjamaah. Misalkan sedang dihadapi pada suatu permasalahan musibah atau bencana di suatu negara. Semua umat muslim melaksanakan salat hajat secara berjamaah agar musibah tersebut segera dihilangkan oleh Allah. Dan Allah akan segera mengabulkan doa-doa hambanya. Allah berfirman, "Jika Allah menimpakan suatu bencana kepadamu, tidak ada yang dapat menghilangkannya selain Dia. Dan jika Dia mendatangkan kebaikan kepadamu, maka Dia Maha Kuasa atas segala sesuatu". (QS Al-An'am ayat 17).

Salat Hajat dilakukan minimal 2 rakaat dan maksimal 12 rakaat dengan salam setiap 2 rakaat. Salat ini dapat dilakukan kapan saja, asalkan tidak pada waktu-waktu yang dilarang seperti melakukan salat saat matahari terbit atau terbenam. Kita dapat melakukan salat hajat pada siang hari atau malam hari. Namun lebih utama jika dilakukan pada malam hari.

Ikuti RiauAktual di GoogleNews

Berita Lainnya

Index