Mobil Ini Bikin Kamu Merasa Lebih Dekat dengan Iron Man

Mobil Ini Bikin Kamu Merasa Lebih Dekat dengan Iron Man
Foto by Paultan

Riauaktual.com - Pecinta film-film Marvel tentu tau siapa Tony Stark. Yap, dia adalah pemeran Robert Downey Jr. dalam film Iron Man.

Terbayang nggak kalau Tony Stark disuruh pilih mobil, akan seperti apa seleranya? Acura NSX? Atau Audi R8?

Bukan keduanya, melansir Paultan, justru Hyundai Kona lah yang mungkin akan menjadi pilihannya. Yap, Hyundai Kona adalah mobil edisi khusus Iron Ma, yang melakukan debutnya bersamaan dengan pembukaan San Diego Comic-Con 2018.

 

Foto by Paultan.orgFoto by Paultan.org

 

Bekerja sama dengan Maevel, SUV khusus ini juga memiliki edisi yang terbatas yang akan dibuat sesuai dengan orderan.

Hyundai mengatakan bahwa fitur kendaraan, baik eksterior ataupun interior memiliki elemen desain yang mirip dengan Iron Man.

DRL khusus yang meniru bentuk masker wajah dan bentuk mata helm stark, melengkapi sisi depan Hyundai Kona. Sedangkan di bagian atap mesin terdapat motif topeng Iron Man.

 

Foto by Paultan.orgFoto by Paultan.org

Sementara di bagian kap mesin ada hiasan berbentuk V, lencana khusus di spatbor depan, stiker Stark Industries, permukaan internal headlamp berukir Iron man, velg khusus 18 inci dengan topi atas topeng Iron man, dan ukiran Iron Man pada pilar D.

Warna bodi Hyundai Kona adalah hasil kombinasi dari Iron Man yakni merah dan abu-abu matte, dengan grille depan krom gelap.

Di bagain interior, kamu akan bertemu dengan tanda tangan Tony Stark di dasbor bersama dengan tombol tuas shift khusus, kursi unik, dan grafis visual Iron Man untuk panel instrumen dan head-unit.

"Pertama kali melihat Kona, kami tahu desainnya yang unik dan menarik akan memikat dan ikonik. Ada juga sinergi yang bagus antara sifat menyenangkan dan petualang dari Kona dan karakter yang berani dari Iron Man atau Tony Stark. Hasilnya adalah edisi khusus luar biasa yang kami yakin akan menarik penggemar Marvel dan penggemar SUV," ujar Chief Marketing Officer Hyundai Motor Amerika, Dean Evans.

Ikuti RiauAktual di GoogleNews

Berita Lainnya

Index