Anggota TNI Ini Dirampok Usai Pinjam Uang Rp 57 Juta di Bank

Anggota TNI Ini Dirampok Usai Pinjam Uang Rp 57 Juta di Bank
ilustrasi (int)

Riauaktual.com -  Seorang anggota TNI yang berdinas di Kodim 0621 Kabupaten Bogor menjadi korban pencurian. Uang sebesar Rp 57 juta yang baru diambil dari bank dicuri di pinggir jalan.

Kapolsek Cibinong, Kompol Hida Tjahyono membenarkan peristiwa tersebut. Namun kasus tersebut saat ini ditangani oleh Polres Bogor.

"Kejadian memang benar begitu. Anggota kita (dari Polsek Cibinong) tadi ke lokasi, tapi kemudian korban melapor ke Polres Bogor karena lokasinya bekerjanya lebih dekat. Jadi penanganannya oleh Polres, lengkapnya ke Polres saja. Kita hanya bantu backup saja," kata Hida sebagaimana dikutip dari detikcom, Rabu (9/8/2017).

Hida mengatakan korban bernama Sukamto merupakan anggota TNI yang berdinas di Kodim Bogor. Uang tersebut dicuri pelaku di Jalan Keradenan, Kecamatan Cibinong, Kabupaten Bogor pada hari ini sekitar pukul 11.30 WIB.

"Saat kejadian, korban masih menggunakan seragam dinas," imbuh Hida.

Saat itu, korban tengah dalam perjalanan pulang usai mengambil uang pinjaman di BRI. Di tengah perjalanan, korban yang berboncengan dengan istrinya itu mampir untuk membeli es kelapa.

Saat bersamaan, datang dua pria yang diduga rekan pelaku untuk menanyakan alamat kepada korban. Diduga kedua pria tak dikenal tersebut hanya mengalihkan perhatian korban. Sementara pelaku lainnya mendekati motor korban yang diparkir di pinggir jalan dan mengambil uang Rp 57 juta milik korban yang disimpan di bawah jok motor.

"Saya sudah dapat konfirmasi dari Reskrim. Kasusnya sekarang masih diselidiki. Perkembangannya nanti disampaikan," kata Kasubag Humas Polres Bogor, AKP Ita Puspitalena, saat dikonfirmasi terpisah.

Ikuti RiauAktual di GoogleNews

Berita Lainnya

Index