Kominfo Kuansing Berencana Terapkan e-Goverment Untuk Seluruh OPD

Kominfo Kuansing Berencana Terapkan e-Goverment Untuk Seluruh OPD
Latifah, S. Sos Kabid Informatika

Riauaktual.com - Pesatnya perkembangan kemajuan Teknologi informasi dan komunikasi (TIK) serta meluasnya perkembangan infrastruktur informasi global, hal ini merubah pola dan tata cara kegiatan bisnis perdagangan maupun pemerintahan, konsekuensi ini berdampak positif terhadap perkembangan TIK itu sendiri.

Berdasarkan nilai positif tersebut, Dinas Komunikasi Informasi statistik dan persandian (Kominfo), Kuansing, berencana, menciptakan sistim e - Goverment untuk setiap OPD di Pemkab Kuansing, sistim ini nantinya, akan terkoneksi diseluruh instansi pemerintah.

Perencanaan e - Govetment ini proposalnya sudah disiapkan oleh dinas Kominfo, hal inipun diakui Latifah, S.sos Kabid informatika, Selasa (8/8/2017) kepada Riauaktual.com.

"Dalam proposal tersebut, kominfo telah menyusun serapi mungkin tentang rencana e - Govermen tersebut, seperti ITE, teknisi dan jumlah anggaran yang dibutuhkan. Kominfo berharap pihak Bappeda Kuansing, dapat menyetujuinya dan dimasukkan ke kedalam anggaran, agar e - Goverment dan bisa terealisasi pada tahun 2018 sesuai harapan," tuturnya.

Berdasarkan penjelasan Kabid Informatika lagi, jika e - Goverment ini terealisasi semua data akan terstruktur dalam satu server di website induk kominfo, sehingga data yang diperlukan mudah didapatkan.

"Maksud dari perencanaan e - Govermen ini, memberikan landasan berfikir standarisasi pentahapan dan implementasi dalam pengembangan e - Goverment komprehensif, efisien, efektif dan terpadu dan terpadu," ungkapnya.

Tujuannya, meningkatkan mutu layanan publik melalui pemanfaatan teknologi informasi dan komunikasi dalam proses penyelenggaraan pemerintah, serta terbentuknya pemerintahan yang bersih, transfaran dan mampu menjawab tuntutan perubahan secara efektif, "kemudian melakukan perbaikan organisasi, sistim manajemen dan proses kerja kepemerintahan," pungkasnya. (Joko)

Ikuti RiauAktual di GoogleNews

Berita Lainnya

Index