Bye-Bye Bibir Tebal.. Operasi Penipisan Bibir Lagi Ngetren Lho!

Bye-Bye Bibir Tebal.. Operasi Penipisan Bibir Lagi Ngetren Lho!
Penipisan bibir (Foto: Foxnews)

Riauaktual.com - Hingga 2016 lalu, tren akan tampilan bibir yang tebal dan besar memang jadi sesuatu yang hits alias booming di mana-mana.

Di mana tren ini, tentunya berbanding lurus dengan peningkatan data perihal tingginya angka tindakan operasi penebalan bibir. Sebagaimana dikutip Foxnews, Sabtu (27/5/2017) menurut data yang dihimpun dari American Society of Plastic Surgeons, permintaan akan tindakan operasi penebalan bibir atau biasa disebut lip enhancements meningkat sekitar 50 persen dari tahun 2000 hingga 2016 lalu.

Tetapi, siapa sangka bahwa di 2017 sekarang tren melakukan filler di bibir agar tebal dan besar tersebut sudah mulai pudar. Pasalnya menurut laporan dari NewBeauty kini kehadiran tren operasi bibir yang sedang hits yakni tindakan operasi penipisan dan pengecilan bibir yang semakin hari semakin ramai hadir di platform sosial media.

Menurut ahli operasi plastik kosmetik asal New York, Dr. Melissa Doft. Tindakan operasi penipisan dan pengecilan bibir ini lebih populer terjadi di negara-negara benua Asia. Dr. Melissa menyebutkan bahwa yang disebut 'lip reduction' ini sendiri adalah sebuah prosedur tindakan yang meliputi membuang sebagian kulit dari bagian area bibir, sekaligus menggunakan jahitan untuk membuat lip line atau garis bibir yang baru sehingga menghasilkan bibir yang lebih kecil dan lebih tipis daripada sebelumnya.

Prosedur 'lip reduction' ini disebutkan lebih lanjut, memang masuk dalam kategori tindakan operasi. Pasalnya pasien harus diberi tindakan anestesi lokal terlebih dahulu, sebelum menjalani proses 'lip reduction' yang biasanya memakan waktu 15 hingga 30 menit per satu bibir.

Sementara itu, bekas jahitan operasi diketahui biasanya akan melekat sekitar satu minggu lamanya sebelum benar-benar hilang dan tidak tampak lagi. Walau rasa sakit tindakan operasi penipisan dan pengecilan bibir ini, masih bisa ditoleransi. Namun disarankan, pasien menjalani soft diet sampai bengkak di area bibir akibat operasi benar-benar hilang dengan sendirinya.

Ikuti RiauAktual di GoogleNews

Berita Lainnya

Index