Perusahaan Gas Negara salurkan gas alam ke 120 ribu rumah tangga

Perusahaan Gas Negara salurkan gas alam ke 120 ribu rumah tangga
ilustrasi

Riauaktual.com - Perusahaan Gas Negara (PGN) kini sudah menyalurkan gas alam kepada lebih dari 120.000 rumah tangga di seluruh Indonesia di tahun 2016 lalu dan ditargetkan meningkat di 2017 mendatang.

"Pipa gas bumi yang dimiliki dan dioperasikan PGN saat ini sepanjang lebih dari 7.200 km atau sekitar 78% pipa gas bumi hilir nasional," kata Vice President Corporate Communication PGN, Irwan Andri Atmanto, seperti dikutip bumn.go.id, hari ini.

Penggunaan gas alam terus ditingkatkan selain karena lebih hemat gas juga menjadi salah satu alternatif energi guna melepas ketergantungan dari bahan bakar minyak dan bahan bakar cair lainnya.

Seperti di Bekasi, Jawa Barat ini, PGN telah menyalurkan gas bumi ke 5.881 rumah tangga, 38 usaha kecil menengah (UMKM), dan 204 industri dan usaha komersil seperti hotel, kafe dan restoran.

Selain menyasar rumah tangga, PGN juga mengincar beberapa perusahaan besar untuk menggunakan gas alam. Salah satu perusahaan yang sudah menggunakan gas alam adalah PT Nusa Keihin Indonesia, yang merupakan pabrik suku cadang otomotif untuk Grup Astra.

PT Nusa Keihin Indonesia merupakan pelanggan industri PGN yang ke 205 untuk wilayah Bekasi. Jumlah pemakaian gas bumi PGN sekitar 50.000 m3 per bulan.

Ikuti RiauAktual di GoogleNews

Berita Lainnya

Index