Kerja di Tempat Baru? Perhatikan 6 Hal Ini

Kerja di Tempat Baru? Perhatikan 6 Hal Ini
ilustrasi

RIAUAKTUAL (RA) - Keluar dari pekerjaan lama dan berpindah kerja ke perusahaan baru memiliki tantangan tersendiri. Pada satu sisi, Anda harus beradaptasi dengan lingkungan baru. Namun pada sisi lain Anda juga tetap harus menyelesaikan tuntutan pekerjaan saat Anda tengah melakukan adaptasi.

Tak hanya itu, Anda juga perlu perlu segera move on dari pekerjaan sebelumnya. Pendekatan dengan pimpinan perusahaan yang baru pun juga perlu Anda lakukan pada pekerjaan yang baru.

Namun, Anda tak perlu panik saat mengahadapi situasi seperti ini. Mengutip laman The Balance, berikut adalah hal-hal yang perlu Anda lakukan jika telah menerima sebuah pekerjaan baru:

1. Rehat Sejenak Setelah Resign dari Pekerjaan

Anda perlu rehat selama 1 atau 2 minggu sebelum memulai kembali pekerjaan yang baru. Hal ini perlu Anda lakukan untuk menghilangkan jenuh dan semua pikiran negatif tentang pekerjaan lama Anda.

2. Luangkan Waktu untuk Mengenal Lingkungan Kerja yang Baru

Luangkanlah sejenak waktu Anda untuk mengenali secara lebih dalam mengenai perusahaan baru tempat Anda akan bekerja. Tanyakan kepada orang-orang di sekitar Anda mengenai pola kinerja perusahaan tersebut. Hal ini dapat membuat Anda merasa lebih nyaman dalam melakukan pekerjaan.

3. Siapkan Keperluan Kerja

Pada hari-hari pertama kerja, Anda tak akan tau beban kerja apa yang akan Anda terima. Mulailah menyiapkan keperluan kerja seperti pakaian hingga persediaan bahan makanan untuk beberapa hari ke depan.

4. Datang Lebih Awal

Terlepas dari apapun moda transportasi yang Anda miliki, Anda perlu berangkat dan tiba lebih awal. Hal ini perlu Anda lakukan untuk mengantisipasi berbagai hambatan dalam perjalanan yang bisa saja belum familiar.

Bagi Anda yang memiliki kendaraan pribadi, tak ada salahnya Anda memberikan tumpangan bagi rekan kerja. Hal ini mampu untuk meningkatkan hubungan yang lebih baik antara Anda dengan rekan kerja pada lingkungan kerja yang baru.

5. Ramah Terhadap Semua Orang

Bersikaplah ramah terhadap semua orang di lingkungan pekerjaan Anda yang baru. Sebab, Anda bisa saja sewaktu-waktu memerlukan bantuan terhadap pekerjaan Anda. Dengan bersifat ramah, maka hubungan kerja Anda akan semakin akrab dengan rekan kerja lainnya.

6. Kenali Rekan Kerja secara Personal

Mulailah mengenali rekan kerja Anda secara lebih mendalam. Keakraban dalam pekerjaan juga dibutuhkan agar Anda dapat merasa nyaman dengan pekerjaan Anda.

Ikuti RiauAktual di GoogleNews

Berita Lainnya

Index