Walikota Pekanbaru Senam Massal dan Jalan Santai Dengan Masyarakat Rumbai

Walikota Pekanbaru Senam Massal dan Jalan Santai Dengan Masyarakat Rumbai
Walikota Pekanbaru Dr H Firdaus ST ikut berbaur bersama masyarakat Rumbai dalam kegiatan jalan santai sempena Hari jadi Kota Pekanbaru ke 232, dikecam

PEKANBARU (RA) – Walikota Pekanbaru Dr H Firdaus ST MT, Menghadiri Senam Masal, Gerak Jalan Santai dan Penanaman 1000 Pohon dalam Rangka Hari Jadi Kota Pekanbaru Ke-232 dan HUT RI Ke-71 Tingkat Kecamatan Rumbai Pesisir di Danau Wisata Bandar Kaya, Ahad Pagi (28/8).

Walikota Firdaus mengucapkan Apresiasi atas Pelaksanaan Senam Sehat, Gerak Jalan Santai dan Penanaman 1000 Pohon ini. Tentu ini Sebagai Salah Satu Cara untuk Meningkatkan Kesadaran Masyarakat akan Bersih dan Kesehatan Sehingga Terciptanya Masyarakat Kota Pekanbaru yang Sehat dan Hijau, Pada Akhirnya Mewujudkan Kota Pekanbaru yang Sehat Menuju Kota Metropolitan yang Madani.

"Rangkaian kegiatan di Kecamatan Rumbai Pesisir Pada Hari ini Adalah Rangkaian Kegiatan untuk Memperingati Hari Jadi Kota Pekanbaru yang Ke-232 dan Juga Hari Proklamasi Kemerdekaan RI yang Ke-71 dan Juga dapat Menjalin Tali Sillaturahmi Antara Pemerintah dan Masyarakat Kota Pekanbaru,"Ungkapnya.

Ditambahkanya, Pemerintah Kota Pekanbaru Mengharapkan Semangat Kebersamaan ini Dapat Kita Pupuk Secara Baik Sehingga Menjadi Modal Dalam Kebersamaan , Sinergi dan Membangun Kota Pekanbaru “Hari ini, Masa yang akan Datang, Generasi yang akan Datang. Semoga Masyarakat Kecamatan Rumbai Pesisir dapat Mengikuti Rangkaian-Rangkaian ini Hingga Selesai,"tutupnya.

Turut Hadir Dalam Acara ini Sekretaris Daerah kota Pekanbaru M.Noer MBS Beserta Istri, Camat Rumbai Pesisir Yuliarso, S.STP dan Anggota DPRD Kota Pekanbaru Aidil Amri.

Dalam Kesempatan ini Walikota Pekanbaru DR.H.Firdaus ST.MT Menanam Pohon, Menyerahkan Piagam Penghargaan Perlombaan Jambore PKK Kecamatan Rumbai Pesisir dan Mencabut Undian Bagi Para Peserta Senam Sehat dan Jalan Santai. (hms)

Ikuti RiauAktual di GoogleNews

Berita Lainnya

Index