Riauaktual.com - Timnas Islandia menunjukkan kualitasnya sebagai kontestan Piala Dunia 2018. Tampil di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Kamis (11/1/2018) Islandia sukses menaklukkan perlawanan Indonesia Selection asuhan Robert Rene Alberts.
Sejak babak pertama, tim asuhan Heimir Hallgrimsson sudah memegang kendali permainan. Namun mereka tak mudah mecetak keunggulan sebab Indonesia Selection mampu memberi perlawanan ketat.
Selain itu, Islandia terganggu dengan aksi gemilang Rivky Mokodompit di bawah mistar gawang. Kiper PSM Makassar tersebut beberapa kali melakukan penyelamatan mengagumkan dan salah satunya terjadi pada menit 12. Ketika itu Rivky berhasil menggagalkan sepakan penalti Andre Runnar Bjarnason.
Sayangnya aksi penyelamatan Rivky tercoreng di menit 30. Awalnya ia mampu menahan tembakan jarak jauh Albert Gudmundsson. Namun bola rebound melayang ke atas Bjarnason dan tanpa ragu sang pemain langsung melakukan gerakan salto untuk mengoyak gawang Indonesia Selection. Skor 1-0 bertahan hingga turun minum.
Di babak kedua, Indonesia Selection dikejutkan dengan gol cepat Timnas Islandia. Tepatnya menit 53, gawang Rivky kebobolan lewat tandukan Kristjan Floki Finnbogason.
Tak lama kemudian, hujan deras yang disertai petir memaksa wasit untuk menghentikan jalannya pertandingan. Lapangan pun tergengang air sehingga mengganggu laju si kulit bundar.
Podcast Kelupas
YouTube
Lawan Timnas Islandia, Indonesia Selection Dibuat Babak Belur
Kamis, 11 Januari 2018 • 22:54:54 WIB
Bagikan
Berita Lainnya
IndeksVideo
IndeksBerita Terkini
Indeks