Wih! Hadang Apple, Samsung Siapkan Chipset Anyar untuk S9?

Wih! Hadang Apple, Samsung Siapkan Chipset Anyar untuk S9?
(Foto: Phone Arena)

Riauaktual.com - Samsung nampaknya secara diam-diam telah mengembangkan chipset generasi terbaru, Exynos seri 9810. Untuk saat ini, chipset tersebut bisa dikatakan terbaik karena Samsung sejauh ini telah merilis Exynos 8895 pada Galaxy Note 8.

Banyak rumor menyebutkan bahwa chipset itu akan digunakan Samsung untuk smartphone barunya Galaxy S9 dan S9+. Meski begitu, melihat spesifikasinya yang dirilis di website Samsung, tampaknya chipset itu bukan untuk smartphone yang dimaksud kebanyakan rumor.

Alasan pertama adalah bahwa chipset 9810 masih akan diproduksi dengan proses manufaktur 10 nm generasi kedua, yang biasanya lebih halus dan menawarkan performa lebih tinggi dengan daya yang lebih rendah. Padahal Samsung disebut-sebut menggunakan proses manufaktur 7 nm untuk Snapdragon 845 dan 8 nm untuk model Exynos dalam Galaxy S9.

Meski begitu, Samsung mencantumkan core prosesor custom generasi ketiga, upgrade GPU, dan modem LTE gigabyte dengan dukungan 6CA (carrier aggregation) pertama seperti diumumkan dalam website-nya.

Sebagai perbandingan, Exynos pada Note 8 memiliki dukungan 5CA dan kecepatan dowload hingga 1Gbps. Sementara itu modem 6CA di 9810 menjanjikan kecepatan 1.2Gbps, dan unduhan yang lebih stabil sehingga membuat Samsung siap menyambut jaringan 5G di masa mendatang.

Galaxy S9 sendiri dirumorkan akan mengusung teknologi pemindai wajah layaknya iPhone X yang belum lama ini dirilis. Tak hanya S9, perusahaan asal Korea Selatan itu juga akan mengembangkan smartphone lipat di tahun 2018. Demikian seperti dilansir Phone Arena, Senin (13/11/2017).

Ikuti RiauAktual di GoogleNews

Berita Lainnya

Index