244 Orang Calon Datuk Penghulu Ikuti Tes Mengaji

244 Orang Calon Datuk Penghulu Ikuti Tes Mengaji
Bupati menyalami calon datuk penghulu usai memimpin upacara dilapangan Taman Budaya Bagansiapaipai. (Zaini)

BAGANSIAPIAPI (RA) - sebanyak 244 bakal calon penghulu (Calon kades-red) dari 64 Kepenghuluan (Desa) yang akan mengikuti pemilihan penghulu serentak, kamis (17/3) mengikuti tes membaca Alquran.

Sebelum mengikuti tes ratusan bakal calon datuk penghulu ini melakukan upacara bersama tim panitia pengawas bertempat dilapangan taman Budaya komplek perkantoran Batu enam Bagansiapiapi Kamis (17/3) dengan pimpinan upacara langsung Bupati Rokan Hilir H Suyatno.

Saat itu terlihat juga Plt Sekda H surya Arfan, Asisten I tata pemerintahan HM Rusli Syarief, Kabag Pemdes H Jasrianto dan tim penguji dari Kemenag Rohil.

Sebelum mengikuti tes Bupati Suyatno mengingatkan agar masing-masing bisa mengikuti tes dengan baik, dalam hal ini bupati turut mendoakan agar bisa lulus dengan nilai yang baik. Bupati juga berharap kepada calon yang lulus dalam Pilkades nanti harus bisa menjaga keamanan dan ketertipan di desa masing-masing.

"Saya minta jagan saling sikut, menyikut, hina menghina, jelek menjelekkan, sehingga terjadi keributan, ini jelas menganggu ketertipan yang selama ini telah terbangun dengan baik," kata Suyatno.

Dalam hal ini Suyatno mengaku bahwa dirinya kerap diminta oleh calon datuk penghulu pertolongan untuk bisa menjamin agar bisa terpilih sebagai datuk kepala kepenghuluan. Bupati mengaku bahwa dirinya tidak bisa menolong.

"Dari mana jalannya, saya tidak bisa membantu, mohon maaflah. Berjuanglah, dan lakukan sosialisasi untuk mendapatkan dukungan masyarakat,Insya Allah akan dipilih oleh masyarakat," kata Suyatno.

Laporan : Zaini

Ikuti RiauAktual di GoogleNews

Berita Lainnya

Index