6 Tenaga Kesehatan Tim NS Kemenkes RI Siap Bertugas di UPT Puskemas Bandul Meranti

6 Tenaga Kesehatan Tim NS Kemenkes RI Siap Bertugas di UPT Puskemas Bandul Meranti

Riauaktual.com - Bupati Kepulauan Meranti yang diwakili Asisten II Sekretariat Daerah Kepulauan Meranti H. Anwar Zainal melakukan serah terima Tim Nusantara Sehat (NS) Kementerian Kesehatan RI Periode II Tahun 2017, antara Pemerintah Kepulauan Meranti dengan Kementerian Kesehatan RI, bertempat di Aula Hotel Indo Baru, Selasa (29/8) kemarin.

Serah terima Tim NS Kemenkes RI ini merupakan tindak lanjut dari MoU antara Pemkab. Meranti dalam hal ini Bupati Kepulauan Meranti Drs. H. Irwan M.Si dengan Kemenkes RI yang diwakili Sekretaris Jenderal Kemenkes RI dr. Untung Suseno Sutarjo tentang penugasan Tim Nusantara Sehat Angkatan II Tahun 2017, di Jakarta beberapa waktu lalu.

Turut hadir dalam acara itu, Sekretaris Dinas Kesehatan, Tim Pendamping Dinas Kesehatan Provinsi Riau, 6 Tenaga Kesehatan Tim Nusantara Sehat Kementerian Kesehatan RI Periode II dan lainnya.

Dengan telah dilakukannya serah terima Tim Nusantara Sehat  ini, maka 6 tenaga kesehatan dari Kementerian Kesehatan RI siap bertugas memberikan pelayanan kesehatan di Meranti tepatnya di UPT Puskemas Bandul Kecamatan Tasik Putri Puyu.

6 tenaga kesehatan Tim Nusantara Sehat sesuai bidang tugas yakni 1 orang dokter Gigi, 1 Perawat, 1 Bidan, 1 Analis Kesehatan/Laboratorium, 1 Ahli Kesehatan Lingkungan, 1 Kesehatan Masyarakat.

Penugasan Tim NS Kemenkes RI ini seperti dijelaskan Sekretaris Dinas Kesehatan Meranti dr. Ria, dalam rangka penguatan derajat kesehatan primer masyarakat melalui pemenuhan tenaga kesehatan diseluruh Indonesia khususnya didaerah tertinggal, terisolir serta perbatasan, selain memberikan pelayanan kesehatan mereka juga bertugas melakukan upaya Promotif dan Preventif melalui pemberdayaan masyarakat.

Meranti sebagai sebuah Kabupaten baru masih keterbatasan dalam berbagai hal salah satunya tenaga kesehatan, Dinas Kesehatan sebagai Leading Sektor peningkatan derajat kesehatan masyarakat sangat memahami hal itu dan mengupayakan pengadaan tenaga kesehatan Tim Nusantara Sehat kepada Kemenkes RI. Awalnya dikatakan dr. Ria, Diskes Meranti mengusulkan 2 Tim NS untuk mengisi UPT Puskesmas Kedabu Rapat dan UPT Puskesmas Bandul namun setelah dilakukan peninjauan dan evaluasi akhirnya disetujui penurunan 1 Tim NS di UPT Puskemas Bandul.

"Awalnya Juni 2017 lalu kami mengajukan Tim NS untuk 2 UPT Puskemas namun setelah dilakukan peninjauan ternyata hanya dapat 1 Tim yang akan bertugas di UPT Puskemas Bandul Kecamayan Tasik Putri Puyu," jelas dr. Ria.

Sebelumnya pada tahun 2015 lalu, Tim NS Kemenkes RI Angkatan I telah pula ditugaskan di UPT Puskesmas Rangsang.

Menyikapi penugasan Tim NS Kemenkes RI itu disambut baik oleh Asisten II Sekda Meranti Ir. Anwar Zainal, diharapkan dengan keberadaan mereka pelayanan kesehatan di Meranti lebih baik dan terintegrasi sehingga derajat kesehatan masyarakat dapat meningkat. Untuk itu Asisten meminta Tim NS dapat mencibtakan program baru dan berkreasi dalam memberikan pelayanan kesehatan sehingga pemenuhan standar kesehatan minimal yang menjadi salah sagu indikator kinerja Pemda berjalan dengan baik.

Pemkab. Meranti juga berjanji sesuai dengan komitmen akan mengawasi dan membimbing Tim NS Kemenkes RI dalam menjalankan tugas dan pengabdiannya didaerah pelosok Meranti.

"Kita akan mengawasi dan membimbing Tim NS semoga dapat berkiprah dan memberikan pelayanan kesehatan yang terbaik kepada masyarakat," harap Asisten II Sekda Ir. Anwar Zainal.

dr. Budi mewakili Kemenkes RI berharap Pemkab. Meranti dapat mengawasi dan membimbing Tim NS dalam melaksanakan tugas sesuai bidang masing-masing. Sehingga program Kemenkes RI dalam rangka pemenuhan tenaga kesehatan untuk peningkatan derajat kesehatan masyarakat diseluruh Indonesia dapat berjalan dengan baik.

Sementara itu Mujiono Pambudi Perwakilan Dirjen Anggaran Kementerian Keuangan mengaku beban anggaran untuk penugasan Tim NS Kemenkes RI ini sangat besar, untuk itu Tim NS diharapkan dapat melaksanakan tugas dengan baik dan dapat bermanfaat bagi masyarakat di Meranti. (Humas Meranti).

Ikuti RiauAktual di GoogleNews

Berita Lainnya

Index