Susianto SR Serahkan Bantuan Untuk Tempat Ibadah Saat Reses di Desa Buluh Apo

Susianto SR Serahkan Bantuan Untuk Tempat Ibadah Saat Reses di Desa Buluh Apo
suasana penyerahan bantuan

Riauaktual.com - Anggota DPRD dari Fraksi PKS Susianto SR, lakukan reses dan kunjungan kerja ke Desa Buluh Apo Bengkalis, Senin (1/5/2017).

Dalam kegiatan tersebut, ratusan warga setempat berbondong bondong datang dan menghadiri kegiatan tersebut, mereka sangat antusias untuk bisa bertemu langsung dengan Anggota Komisi II DPRD Bengkalis tersebut.

Berbagai keluhan warga mulai dari infrastruktur, akses jalan dan penerangan desa buluh apo yang di nilai masih perlu di proritaskan terlontar dari mulut para warga desa.

Mendapati keluhan tersebut, Susianto meminta agar masyarakat bersabar, karena ia berjanji akan membawa aspirasi warga ini ke lembaga legislatif untuk diperjuangkan menjadi sebuah tindakan nyata.

"Saya tidak mau terlalu berjanji, tetapi saya akan perjuangkan dan lebih baik memberi bukti," tuturnya.

Di penghujung acara di lanjutkan dengan penyerahan bantuan kepada 6 rumah ibadah Masjid dan Gereja serta bantuan olahraga di desa buluh apo yang langsung di serahkan Susianto SR yang saat itu di dampingi sang istri. (ary)

Ikuti RiauAktual di GoogleNews

Berita Lainnya

Index