Dispenda Riau Optimis Genjot Angka DAU

Dispenda Riau Optimis Genjot Angka DAU
ilustrasi

RIAUAKTUAL.COM - Langkah-langkah merebut anggaran pusat terus menjadi perhatian Pemerintah Provinsi Riau. Ini terlihat dengan langkah Kepala Dinas Pendapatan Daerah (Dipenda) Provinsi Riau yang optimis angka Dana Alokasi Umum (DAU) tahun 2016 meningkat.    

Poin itu dikarenakan langkah-langkah yang disiapkan untuk memperjuangkan hal tersebut sudah dilakukan secara sistematis dan menyeluruh. Selain itu opimisme itu didasari beberapa indikator yang sudah dipersiapkan secara matang dan terperinci.

Mulai dari data jumlah pendudukan di 12 kabupaten/kota se Riau, jumlah aparatur sipil negara, luas wilayah, jumlah aparatur sipil negara yang merupakan peralihan dari kabupaten/kota ke Provinsi Riau dan beberapa indikator lainnya.    

"Tentunya kita harus optimis, kita tentunya sudah mempersiapkan beberapa indikator yang menjadi poin penilaian, Dengan langkah-langkah yang kita tempuh tersebut, Insyaallah angka DAU tahun 2017 mendatang akan meningkat," tuturnya.    

Mantan Kepala Dinas Pekerjaan Umum Provinsi Riau itu menilai, upaya memperjuangkan peningkatan DAU tentunya diperlukan. Pasalnya, jika tidak dikejar sampai ke tingkat pusat, APBD Riau akan terbebani dengan beberapa kebijakan dari Pemerintah Pusat.   

"Misalnya saja untuk kebijakan pemindahan guru setingkat SMA ke provinsi. Kami sudah berkoordinasi dengan pihak Dinas Pendidikan, jumlahnya cukup besar. Makanya perlu rasionalisasi angka DAU. Begitu juga untuk jumlah penduduk yang menjadi indikator perolehan DAU. Makanya kita kumpulkan semua data penunjang untuk dipaparkan ke Pemerintah Pusat," ungkapnya. (MC)

Ikuti RiauAktual di GoogleNews

Berita Lainnya

Index