Varian XBB Telah Masuk ke Riau, Gubri Ingatkan Masyarakat Segera Booster

Varian XBB Telah Masuk ke Riau, Gubri Ingatkan Masyarakat Segera Booster
Gubernur Riau Syamsuar.

Riauaktual.com - Gubernur Riau (Gubri) Syamsuar mengingatkan masyarakat segera melakukan vaksin ke tiga atau vaksin booster guna meningkatkan sistem imun tubuh untuk menghadapi berbagai varian virus Covid-19. 

Beberapa waktu lalu, Badan Penelitian dan Pengembangan Kesehatan (Balitbangkes) Kementerian Kesehatan RI sudah mengeluarkan hasil dari pemeriksaan terhadap 250 sampel Covid-19 di Riau. Hasilnya, ditemukan 12 kasus pasien Covid-19 di Riau yang terpapar virus varian XBB. 

Sebanyak 12 kasus Covid-19 subvarian Omicron XBB ini terdeteksi di Provinsi Riau sejak September-November 2022. 

"Kami juga perlu mengingatkan, masih banyak masyarakat takut untuk divaksin booster karena dianggap pandemi ini sudah selesai, padahal belum selesai," jelas Gubri di Pekanbaru, Rabu (23/11/2022) kemarin.

Terkait varian XBB yang sudah masuk ke Riau, Gubernur Syamsuar mengimbau masyarakat untuk segera melakukan vaksin booster ditempat yang telah disediakan, sebab varian XBB memiliki tingkat penyebaran yang lebih cepat. 

"Varian baru juga sudah masuk ke Riau, walaupun alhamdulillah semua pasiennya sudah sembuh, tapi tentunya bagi yang belum vaksin lebih baiklah vaksin," imbuh Gubri. 

Diinformasikan Juru Bicara Penanganan Covid-19, Wiku Adisasmito, gejala yang ditimbulkan dari sub varian XBB tidak jauh berbeda dengan gejala yang lainnya seperti demam, batuk, kelelahan, nyeri otot, anosmia, dan diare. 

Ikuti RiauAktual di GoogleNews

Berita Lainnya

Index