Pilkada Rohul Hafith Syukri Sudah Berhenti PNS

Pilkada Rohul Hafith Syukri Sudah Berhenti PNS
Hafith Syukri

PEKANBARU (RA)- Wakil Bupati Rokan Hulu Hafith Syukri bakal maju sebagai bakal calon bupati pada Pilkada mendatang bersama Nasrul Hadi. Ia menyatakan telah mengundurkan diri sebagai Pegawai Negeri Sipil (PNS) dan telah menerima surat keputusan pemberhentian dari Badan Kepegawaian Pusat sebagai salah satu syarat maju pilkada bagi PNS.

Hafith mengatakan memang tidak mudah membuat keputusan berat berhenti dari PNS status yang disandangnya selama ini, apalagi masa kerjanya sebagai PNS masih ada 7 tahun lagi menjelang pensiun.

"Ini menjadi keputusan berat diambil untuk berhenti dari PNS, ini akan saya pertimbangkan dengan kerja keras saya," akhir pekan lalu.

Meski telah berhenti dari PNS namun jabatannya sebagai Wakil Bupati Rohul mendampingi Bupati Achmad masih tersisa hingga 2016 mendatang. Selama masa kampanye nanti ia hanya cuti.

"Dalam aturannya saya hanya berhenti dari status saya sebagai PNS bukan dari jabatan wakil bupati," katanya lagi.

Pada pilkada Rohul mendatang, Hafith akan didukung oleh Partai Demokrat, PKS, dan PKB.

Ia yakin pada pilkada mendatang bisa memenangkan pesta demokrasi lokal tersebut apalagi berpasangan dengan wakil bupati yang usianya masih muda atau berjarak 14 tahun dengan dirinya. Ia meyakini hal tersebut menjadi dorongan dalam membangun kabupaten Seribu Suluk tersebut menjadi lebih baik lagi. (Dr)

Ikuti RiauAktual di GoogleNews

Berita Lainnya

Index