Pemkab Kuansing dan Kejari Teken MoU, Bupati Suhardiman Harapkan Sinergi dalam Pendampingan Hukum

Pemkab Kuansing dan Kejari Teken MoU, Bupati Suhardiman Harapkan Sinergi dalam Pendampingan Hukum
Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Kuantan Singingi (Kuansing) bersama Kejaksaan Negeri (Kejari) Kuansing menandatangani Memorandum of Understanding (MoU) dalam bidang Perdata dan Tata Usaha Negara.

KUANSING (RA) – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Kuantan Singingi (Kuansing) bersama Kejaksaan Negeri (Kejari) Kuansing menandatangani Memorandum of Understanding (MoU) dalam bidang Perdata dan Tata Usaha Negara. Penandatanganan ini berlangsung di Ruang Rapat Multimedia Kantor Bupati, Senin (20/1/2025) pagi.

Bupati Kuansing, Dr. H. Suhardiman Amby, MM, menyampaikan bahwa kerja sama ini menjadi langkah awal untuk meningkatkan pendampingan hukum bagi pemerintah daerah.

"Saya berharap Kejari Kuansing dapat membimbing dan memberikan pandangan hukum kepada pemerintah daerah terkait pelaksanaan program atau kegiatan yang direncanakan," ujar Suhardiman.

Bupati Suhardiman juga mengimbau seluruh kepala perangkat daerah untuk membangun komunikasi yang baik demi terciptanya sinergi yang lebih kuat.

"Mari kita bangun sinergitas agar semua kegiatan dapat menghasilkan output yang sesuai harapan," tambahnya.

Sementara itu, Kepala Kejari Kuansing, Sahroni, SH., MH, menegaskan bahwa kerja sama ini merupakan bentuk kontribusi kejaksaan dalam memberikan penegakan, bantuan, dan pertimbangan hukum kepada Pemkab Kuansing.

"Kami berterima kasih kepada Bapak Bupati atas kerja sama ini. Semoga dengan MoU ini, kejaksaan dapat berkontribusi lebih optimal untuk memastikan penggunaan anggaran sesuai rencana dan mendukung pembangunan yang bermanfaat bagi masyarakat Kuansing," kata Sahroni.

Sahroni berharap, melalui kerja sama ini, tidak ada lagi persoalan pembangunan yang terhenti atau mangkrak.

"Semoga semua persoalan, baik perdata maupun pidana, dapat diselesaikan sesuai aturan hukum yang berlaku," harapnya.

#Kuansing #KEJARI

Follow WhatsApp Channel RiauAktual untuk update berita terbaru setiap hari
Ikuti RiauAktual di GoogleNews

Berita Lainnya

Index