Karmila Sari Apresiasi Presiden Prabowo atas Komitmen Swasembada Pangan dan Energi

Karmila Sari Apresiasi Presiden Prabowo atas Komitmen Swasembada Pangan dan Energi
Anggota DPR RI dari Fraksi Partai Golkar, Karmila Sari (kanan).

JAKARTA (RA) – Anggota DPR RI dari Fraksi Partai Golkar, Karmila Sari, menyampaikan ucapan selamat kepada Presiden Prabowo Subianto dan Wakil Presiden Gibran Rakabuming Raka atas terpilihnya mereka untuk memimpin Indonesia.

Karmila meyakini bahwa kepemimpinan Prabowo dan Gibran akan membawa bangsa Indonesia menuju masa depan yang lebih baik dan sejahtera.

Karmila Sari juga menyatakan dukungannya terhadap komitmen yang disampaikan dalam pidato kenegaraan perdana Presiden Prabowo di hadapan Anggota Majelis Permusyawaratan Rakyat Republik Indonesia (MPR RI).

Dalam pidatonya, Presiden Prabowo menekankan pentingnya swasembada pangan dan energi sebagai strategi utama untuk menghadapi tantangan global yang semakin kompleks.

"Kami mendukung penuh komitmen Presiden Prabowo yang menegaskan bahwa Indonesia harus segera mencapai swasembada pangan dalam waktu sesingkat-singkatnya, tanpa tergantung pada pasokan makanan dari luar negeri," ujar Karmila Sari di Jakarta, Minggu (20/10/2024).

Dalam pidato pertamanya setelah mengucapkan sumpah sebagai Presiden Republik Indonesia, Prabowo menegaskan bahwa dalam situasi krisis global, negara-negara akan lebih memprioritaskan kebutuhan domestiknya.

Oleh karena itu, Indonesia harus mampu memproduksi dan memenuhi kebutuhan pangan secara mandiri.

"Saya telah berdiskusi dengan para pakar, dan saya yakin dalam 4-5 tahun ke depan kita akan mencapai swasembada pangan. Bahkan, Indonesia siap menjadi lumbung pangan dunia," tegas Presiden Prabowo.

Selain ketahanan pangan, Presiden Prabowo juga menekankan pentingnya swasembada energi. Ia memperingatkan bahwa ketergantungan pada sumber energi luar negeri dapat menjadi ancaman serius, terutama di tengah ketegangan geopolitik global.

"Jika terjadi krisis global, akan sangat sulit bagi kita untuk memperoleh sumber energi dari negara lain. Oleh karena itu, kita harus mencapai swasembada energi, dan saya yakin Indonesia mampu mencapainya," tambah Prabowo.

Menurut Presiden Prabowo, pencanangan swasembada pangan dan energi bukan hal yang mustahil, mengingat Indonesia memiliki potensi sumber daya alam yang sangat melimpah.

Potensi tersebut termasuk kelapa sawit yang dapat menghasilkan biodiesel, serta tanaman lain seperti singkong, tebu, sagu, dan jagung.

"Kita juga memiliki potensi energi geotermal yang besar, batu bara yang melimpah, serta potensi energi dari air yang sangat signifikan," pungkasnya.

#DPR/MPR RI #PRABOWO

Follow WhatsApp Channel RiauAktual untuk update berita terbaru setiap hari
Ikuti RiauAktual di GoogleNews

Berita Lainnya

Index