Kasatpol PP Provinsi Riau Buat Program Rutin Penyegaran Fisik, Ini Tujuannya

Kasatpol PP Provinsi Riau Buat Program Rutin Penyegaran Fisik, Ini Tujuannya
Satpol PP Provinsi Riau.

Riauaktual.com - Satuan Polisi Pamong Praja Provinsi Riau melalui Bidang Pembinaan Masyarakat dan Aparatur melakukan penyegaran fisik.

Penyegaran fisik tersebut dilakukan kepada Aparatur Satuan Polisi Pamong Praja Provinsi Riau terdiri Dalmas Bidang Ops, Tim Reaksi Cepat Bidang Linmas dan Korp Musik Bidang Pembinaan Masyarakat serta Aparatur. 

Hal itu diungkapkan Kasatpol PP Provinsi Riau Drs. Hadi Penandio melalui Kepala Bidang Pembinaan Masyarakat dan Aparatur, Ekadinata S.Sos M.Si, Kamis (13/6/2024).

"Pagi tadi Aparatur Satuan Polisi Pamong Praja Provinsi Riau melaksanakan penyegaran fisik di lapangan Gedung Daerah Jalan Diponegoro, Kecamatan Lima Puluh Pekanbaru," katanya.

Tujuan kegiatan tersebut kata Ekadinata untuk penguatan fisik bagi Aparatur Satuan Polisi Pamong Praja untuk menjalankan tugas.

"Tujuan untuk menguatkan fisik dalam menjalankan tugas di 3 indikator kinerja utama seperti penegakkan Perda, Trantibum Tranmas dan Perlindungan Masyarakat," sebut Ekadinata.

Rencana kegiatan penyegaran fisik terus dilakukan dan menjadi program Kasatpol PP Provinsi Riau.

"Yang menjadi intruksi kita menggandeng rekan dari Sat Brimob Polda Riau. Selain penyegaran fisik kita juga akan mengadakan semacam bimbingan teknis internal," pungkas Ekadinata.

Dalam kegiatan itu tampak hadir Kepala Bidang Ops Afrizal Anjo, M.Si, Wahyu Qurniawan S.STP M.Si, Kepala Seksi Binmas serta para danki dan danton dan Instruktur dari Sat brimobda Polda Riau.

Ikuti RiauAktual di GoogleNews

Berita Lainnya

Index