Kapolsek Medang Kampai Ajak Warga Jaga Persatuan Meski Beda Pilihan

Kapolsek Medang Kampai Ajak Warga Jaga Persatuan Meski Beda Pilihan
Kapolsek Medang Kampai Ajak Warga Jaga Persatuan Meski Beda Pilihan

Riauaktual.com - Polres Dumai dan Polsek Jajarannya terus menggulirkan himbauan Kamtibmas dan pesan damai kepada masyarakat menjelang Pemilu 2024 dalam rangka cooling system.

Dengan semangat Polri Presisi dan rasa tulus ikhlas mengabdi, Polres Dumai dan Polsek Jajarannya secara rutin menggelar cooling system yang dilaksanakan dalam berbagai kegiatan seperti bakti sosial, bakti kesehatan, sosialisasi, dialog, edukasi

Selain itu juga pembagian brosur dan Pamflet guna memberikan pemahaman terkait pentingnya menjaga persatuan dan kesatuan demi terwujudnya Pemilu Damai 2024 di Kota Dumai.

Guna mewujudkan Pemilu Damai 2024 diwilayah hukumnya, Kapolsek Medang Kampai AKP Edwi Sunardi, melaksanakan cooling system dan do'a bersama di Aula Kantor Camat Medang Kampai Jalan Teuku Umar Kelurahan Teluk Makmur Kecamatan Medang Kampai.

Kehadiran Kapolsek Medang Kampai disambut langsung oleh Camat Medang Kampai Indra Gunawan Ketua TP PKK Kecamatan Medang Kampai Kholijah Indra Gunawan, para Lurah se-Kecamatan Medang Kampai dan perwakilan masyarakat se-Kecamatan Medang Kampai.

Kegiatan diawali dengan pelaksanaan do'a bersama. Seluruhnya secara serentak melantunkan doa memohon kedamaian, persatuan dan keselamatan bangsa guna mewujudkan Pemilu Damai 2024 dan situasi Kamtibmas yang aman dan kondusif tetap terjaga serta Kota Dumai khususnya Kecamatan Medang Kampai selalu terlindungi dan terhindar dari berbagai musibah dan bencana.

Setelah itu, Kapolsek Medang Kampai tampak bersilaturahmi, berdiskusi serta saling bertukar informasi guna mengetahui situasi masyarakat, merespon persoalan-persoalan yang terjadi ditengah masyarakat dan memberikan solusi serta bantuan yang sesuai dengan tanggungjawab Kepolisian.

Kemudian, guna mencegah potensi gangguan Kamtibmas dan mewujudkan Pemilu Damai 2024 di Kota Dumai, Kapolsek Medang Kampai juga mengedukasi dan memberikan pemahaman kepada masyarakat diwilayah hukumnya agar tidak mudah terprovokasi dengan isu negatif, berita bohong (hoax), ujaran kebencian dan isu SARA yang dapat memicu pertikaian antar pendukung masing-masing pasangan Calon baik itu Calon Presiden dan Wakil Presiden maupun Calon Anggota Legislatif yakni DPD RI, DPR RI, DPRD Provinsi Riau dan DPRD Kota Dumai hingga berpotensi memecah belah persatuan dan kesatuan bangsa.

“Edukasi makna Pemilu Damai 2024 sangat diperlukan agar seluruh masyarakat mendapatkan pemahaman yang benar ditengah banjir arus informasi di media sosial dan platform digital lainnya. Dan ini merupakan salah satu upaya Polri dalam melindungi masyarakat agar tidak salah langkah dan tidak terjebak oleh informasi sesat yang dapat menimbulkan potensi terjadinya misinformasi dan disinformasi dalam Pemilu 2024 hingga mengorbankan persatuan dan kesatuan,” katanya.

Melalui kegiatan tersebut, diharapkan Kapolsek Medang Kampai AKP Edwi Sunardi, dapat membawa berbagai dampak positif yakni mempererat hubungan silaturahmi dan meningkatkan kedekatan serta kepercayaan masyarakat terhadap institusi Polri hingga terciptanya stabilitas keamanan dan ketertiban Kota Dumai.

Tak lupa, Kapolsek Medang Kampai AKP Edwi Sunardi, S.A.P, S.H menekankan pentingnya pemahaman bahwa setiap suara memiliki dampak besar dalam menentukan arah bangsa. 

Namun tentunya dengan tetap menjaga semangat kebersamaan dan menghormati berbagai perbedaan khususnya perbedaan pendapat, pandangan politik dan pilihan politik. Pasalnya, Pemilu 2024 bukan hanya sekadar menentukan pilihan politik, tetapi juga momentum memperkuat persatuan bangsa.

Memurutnya, jika memiliki pilihan politik yang berbeda-beda merupakan hal yang wajar dan biasa terjadi, mari bersama-sama mewujudkan Pemilu Damai 2024 dengan sikap dewasa dan penuh rasa tanggung jawab serta bersama-sama meminimalisir segala bentuk gangguan Kamtibmas selama berlangsungnya tahapan Pemilu 2024. 

"Kami juga berharap seluruh masyarakat khususnya di Kota Dumai dapat menggunakan hak pilihnya dengan bijak pada 14 Februari 2024 mendatang dan menolak segala bentuk kampanye hitam hingga politik uang," tegasnya.

Berbagai program terus dilaksanakan sebagai wujud upaya Polri dalam menyampaikan himbauan dan pesan damai dalam rangka cooling system atau sistem pendingin guna mencegah timbulnya konflik atau ketegangan menjelang Pemilu 2024 yang berpotensi memecah belah persatuan dan kesatuan Bangsa Indonesia.

Kapolsek Medang Kampai AKP Edwi Sunardi, juga menyoroti pentingnya menjaga semangat kebersamaan dan menghormati berbagai perbedaan khususnya perbedaan pendapat dan atau pilihan politik. Kapolres Dumai juga mendorong partisipasi dan keterlibatan aktif seluruh masyarakat dalam menyongsong Pemilu 2024. 

Terakhir Kapolsek Medang Kampai AKP Edwi Sunardi, juga mengajak seluruh masyarakat untuk bersama-sama mengawal Pemilu dan jangan golput. Dirinya juga meminta komitmen masyarakat untuk bersama-sama menjaga situasi Kamtibmas yang aman, damai, tertib dan kondusif di Kota Dumai menjelang, saat dan pasca Pemilu 2024. 

Dirinya juga meminta peran serta masyarakat untuk mendukung dan mendo'akan agar seluruh tahapan Pemilu 2024 dapat berjalan dengan baik dan lancar.

Sebagai bentuk kepedulian dan perhatian Polri kepada masyarakat yang membutuhkan, Kapolsek Medang Kampai AKP Edwi Sunardi, mengakhiri kegiatannya dengan menyerahkan santunan dan bantuan berupa paket sembako kepada kaum dhuafa Kelurahan Guntung Kecamatan Medang Kampai.

Pantauan dilapangan, Polri Untuk Kemanusiaan ataupun kegiatan bantuan sosial berupa berbagi paket sembako rutin dilaksanakan Polres Dumai dan Polsek Jajaran sebagai wujud kepedulian dan perhatiannya kepada masyarakat serta memberikan kesejukan dan pesan damai dalam menyongsong pelaksanaan Pemilu 2024 dalam rangka cooling system.

#POLISI PEMILU

Ikuti RiauAktual di GoogleNews

POLISI PEMILU

Index

Berita Lainnya

Index