904 Narapidana Lapas Bengkalis Diberikan Remisi Kemerdekaan

904 Narapidana Lapas Bengkalis Diberikan Remisi Kemerdekaan
Warga binaan pemasyarakatan (WBP) di Lapas Kelas IIA Bengkalis menerima pengurangan masa tahanan

Riauaktual.com - Pada peringatan Hari Kemerdekaan Republik Indonesia ke-78, sebanyak 904 narapidana yang berada di Lapas Kelas IIA Bengkalis mendapatkan pengurangan masa tahanan atau remisi. Acara penyerahan remisi ini dilaksanakan usai upacara Proklamasi Kemerdekaan di mana Wakil Bupati Dr. H. Bagus Santoso bersama dengan Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) serta beberapa pejabat lainnya turun langsung ke Lapas Bengkalis.

Remisi ini diberikan kepada 879 narapidana yang mendapatkan pengurangan sebagian hukuman dan 11 narapidana yang langsung bebas. Penyerahan remisi ini yang di gelar pada 17 Agustus 2023 merupakan langkah dalam merespons perilaku baik narapidana selama menjalani masa pidana. Wakil Bupati Bagus Santoso menjelaskan bahwa remisi merupakan alat untuk merubah perilaku narapidana menjadi lebih baik selama masa hukuman.

Pada kesempatan tersebut, Bagus Santoso memberikan selamat kepada narapidana yang menerima remisi. Dia juga memberikan pesan kepada narapidana yang mendapatkan remisi dan akan bebas langsung agar menjalani kehidupan yang lebih positif dan produktif. Bagus berharap mereka akan menjadi anggota masyarakat yang bermanfaat serta menghindari kembali menjadi narapidana.

Menteri Hukum dan Hak Asasi Manusia Republik Indonesia, Yasonna H Laoly, dalam sambutannya yang dibacakan oleh Wakil Bupati Bagus Santoso, mengungkapkan harapannya agar narapidana yang mendapatkan remisi tahun ini dapat menunjukkan perilaku yang lebih baik di masa depan. Dia juga mengingatkan pentingnya peringatan kemerdekaan sebagai momentum untuk meningkatkan kualitas pelayanan dan kinerja institusi pemasyarakatan.

Acara penyerahan remisi dihadiri oleh berbagai pejabat, termasuk Sekda Bengkalis, Asisten I dan II, serta perwakilan berbagai instansi terkait. Acara tersebut diakhiri dengan kegiatan ramah tamah, hiburan, dan makan siang bersama dengan narapidana yang mendapatkan remisi. Selain itu, dilakukan juga peninjauan stand kreativitas narapidana binaan Lapas Bengkalis sebagai bagian dari rangkaian kegiatan.

Ikuti RiauAktual di GoogleNews

Berita Lainnya

Index