Pejabat Administrator dan Pengawas DLH Bengkalis Teken Pakta Integritas

Pejabat Administrator dan Pengawas DLH Bengkalis Teken Pakta Integritas
Kepala DLH Bengkalis Arman AA turut mengambil handil dalam penandatangan pakta integritas, Selasa (21/1) dikantor DLH Bengkalis.

Riauaktual.com- Pejabat Administrator dan Pengawas di Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kabupaten Bengkalis menandatangani Pakta Integritas dan Perjanjian kinerja di Gedung serba guna Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Bengkalis Jalan Pertanian Selasa, (21/1/2020).

Kegiatan yang dihadiri seluruh pejabat lingkup Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Bengkalis, dipimpin langsung Kepala Dinas Lingkungan Hidup, Arman AA.

Arman AA dalam sambutan mengatakan dilaksanakannya penandatanganan Pakta Integritas dan Perjanjian Kinerja tersebut merupakan tidak lanjut dari kegiatan pejabat pimpinan tinggi pratama di lingkungan Pemerintah Kabupaten Bengkalis bersama Bupati Bengkalis Amril Mukminin pada (13/1/2020) lalu.

“Untuk pejabat administrator dan pengawas terkait apa yang dilakukan hari ini perlu dipahami jangan hanya sekedar membaca dan menandatanganin saja, tapi hayati apa yang menjadi isinya,” tegas Arman AA.


Lanjut  Arman AA, ditahun 2019 seluruh rencana kerja telah berhasil dilakukan sesuai harapan berkat kinerja pejabat administrator, pengawas dan seluruh staf dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Bengkalis.

“Semua rencana berjalan dengan baik. Semua itu bukan berkat saya, melainkan pejabat administrator, pengawas dan staf bahkan seluruh pegawai DLH Bengkalis. Saya hanya mengarahkan saja,” ungkap Arman AA.

Ia mengemukakan, untuk kegiatan fisik pada tahun 2019 realisasi kerja Dinas Lingkungan hidup mencapai 99,86 persen. Hal ini tentunya, jika dibandingkan tahun sebelumnya realisasi tertinggi. Sedangkan realisasi keuangan mencapai 98,39 persen.

“Sebenarnya realisasi kerja kita bisa mencapai 100 persen, dikarenakan ada sebuah kegiatan yang sudah kita hapus karena tidak memungkiinkan untuk dilaksanakan dengan jumlah yang minim, namun muncul lagi sehingga realisasi kita mencapai 99,86 persen,”ulas Arman AA.

Arman AA juga mengingatkan seluruh pejabat di Dinas Lingkungan Hidup agar terus meningkatkan kinerja. Jadi tahun sebelumnya menjadi bahan evaluasi kinerja untuk meningkatkan kinerja agar dapat menyelesaikan seluruh kegiatan hingga bulan Oktober mendatang.

“Sama seperti target 2019 lalu, bulan Oktober tahun 2020 ini segala jenis kegiatan harus sudah selesai, jangan sampai ada yang ditunda, jika perlu realiasi fisik bahkan keungan bisa mencapai 100 persen,” pungkas Arman AA.(har)


 

Ikuti RiauAktual di GoogleNews

Berita Lainnya

Index