HUT Kota Pekanbaru Ke-229

GM FKPPI 0401 Pekanbaru Lakukan Goro Massal

GM FKPPI 0401 Pekanbaru Lakukan Goro Massal
GM FKPPI Pekanbaru mengadakan Gontong Royong Masal di Makam Pahlawan Suma Bakti dalam rangka menyambut Ulang Tahun Kota Pekanbaru ke 229. FOTO: ist

PEKANBARU, RiauAktual.com - Memperingati Hari Jadi Kota Pekanbaru Ke-229 pada 23 Juni 2013 ini, Generasi Muda Forum Komunikasi Putera Puteri Purna Irawan dan Putera Puteri Polri (GM FKPPI) 0401 Kota Pekanbaru yang bersekretariatkan di Markas Kodim 0301 Pekanbaru di bawah binaan Dandim dan Kapolres, melakukan gotong royong massal di Makam Pahlawan Khusuma Bhakti Kecamatan Bukit Raya, Pekanbaru, Selasa (11/6/2013) pekan lalu.

"Ada 75 orang anggota yang dibagi di beberapa titik sasaran, termasuk makam pahlawan dan pasar tradisional. Bekerja sama dengan masyarakat untuk membersihkan sarana umum tersebut," kata Ketua GM FKPPI 0401 Kota Pekanbaru Ir Nofrizal MM yang didampingi Sekretarisnya Parewoto Darich, Senin (17/6/2013).

Kata Nofrizal, dengan pergerakan membersihkan makam pahlawan bersama dengan masyarakat, maka rasa kecintaan masyarakat kepada pahlawan tanah air akan terus terpupuk. Maka hal inilah yang menjadi dasar para putera puteri TNI Polri ini melakukan kegiatan tersebut dalam menyambut HUT Kota Ke 299.

"Sebagai memotivasi masyarakat dalam kesadaran membela negara. Nilai juang pahlawan sudah mulai pudar. Maka kita pupuk lagi dengan kegiatan ini, dengan status para putera puteri yang mengalir darah pahlawan dari purnairawan dan polri, kita merasa perlu melakukan ini," sebut Nofrizal lagi.

Saat ini, tambah Nofrizal, kesadaran masyarakat menghormati jasa para pahlawan yang telah membela negara. Generasi muda lebih memilih melakukan kegiatan yang mencoreng nama baik begara.

"Seperti terjerumus ke dalam pengguna narkoba, geng motor, pergaulan bebas, dan lainnya. Kita ingin generasi muda bisa kembali menghargai jasa para pahlawan terdahulu ini," pungkasnya.

Laporan: Riki

Ikuti RiauAktual di GoogleNews

Berita Lainnya

Index