5 Tips Awali Hari Senin Agar Menarik

5 Tips Awali Hari Senin Agar Menarik
(Ilustrasi int)

Tak sedikit orang yang menyambut hari Senin dengan perasaan malas dan suasana hati yang tidak menyenangkan. Usai akhir pekan yang biasanya diisi dengan kegiatan menyenangkan seperti jalan-jalan, liburan atau istirahat, terpaksa harus berakhir.

Kalau sudah begini, kata 'I hate Monday' sudah tak asing lagi terlontar. Melewati hari dengan semangat untuk beraktivitas jadi sulit dilakukan. Untuk mengatasinya, simaklah lima tips yang dapat dilakukan untuk mengawali hari kerja Anda menyenangkan, seperti dilansir oleh Savvy Sugar.

1. Lakukan Hal Produktif Saat Weekend
Jika Anda terbiasa melakukan hibernasi saat weekend, mulai sekarang cobalah untuk mengubah kebiasaan tersebut. Biasakan untuk melakukan hal-hal produktif. Melakukan hal produktif bukan berarti tidak bisa santai. Anda bisa merencanakan hari weekend untuk melakukan aktivitas yang sedikit ringan. Misalnya, olahraga bersama suami dan anak.

Selain sehat dan bermanfaat bagi kesehatan, waktu pun tidak terbuang sia-sia. Cara tersebut dapat membantu mengurangi rasa malas. Dengan menerapkan cara ini, dijamin Anda akan bersemangat untuk menghadapi hari senin dan kembali bekerja dengan penuh semangat.

2. Masak Makanan yang Spesial
Ada baiknya jika Anda menggunakan hari minggu tersebut dengan memasak makanan yang spesial untuk keluarga. Buatlah makanan yang sehat dan bernutrisi. Anda juga bisa membawa makanan tersebut ke kantor esok harinya. Sehingga Anda bisa memanjakan diri dengan makan makanan yang lezat dan bernutrisi, Anda juga tak perlu repot lagi untuk membeli makanan di kantor saat jam makan siang.

3. Kurangi Pekerjaan Di Hari Senin
Jika Anda memiliki banyak pekerjaan yang harus diselesaikan, kerjakanlah sebagiannya di hari jumat. Sehingga pada hari seninnya nanti, Anda bisa jadi lebih sedikit rileks dan tidak terburu-buru dalam bekerja. Usahakanlah untuk tidak memberi terlalu banyak beban berat di hari Senin. Hal tersebut untuk menghindari perasaan malas.

4. Membuat Rencana ke Depan
Ambilah sedikit waktu untuk membuat rencana aktivitas Anda selama seminggu ke depan. Prioritaskanlah tugas Anda yang lebih penting yang harus segera diselesaikan. Pastikan juga Anda menjadwalkan waktu untuk memanjakan diri sendiri. Dengan melihat apa yang akan dihadapi pada awal minggu ini dapat membantu Anda untuk lebih bersemangat.

5. Jangan Mengeluh
Tak sedikit orang sering mengeluh untuk menghadapi kenyataan bahwa "Tomorrow is Monday." Kenyataannya, mengeluh tidak akan memberi perubahan apapun. Untuk mengatasinya, usahakanlah untuk menyemangati diri sendiri dan orang-orang yang berada di sekeliling Anda. Berpikirlah tentang hal-hal positif yang kemungkinan akan terjadi di kantor.(Wolipop.com)

Ikuti RiauAktual di GoogleNews

Berita Lainnya

Index