Warga Kecamatan Rupat dan Rupat Utara Apresiasi Pembangunan RSUD Pratama

Warga Kecamatan Rupat dan Rupat Utara Apresiasi Pembangunan RSUD Pratama
Masyarakat Kecamatan Rupat dan Rupat Utara menyampaikan apresiasi kepada Calon Bupati Bengkalis nomor urut 1, Kasmarni, atas pembangunan infrastruktur di Pulau Rupat, termasuk RSUD Pratama yang telah selesai dibangun.

BENGKALIS (RA) – Masyarakat Kecamatan Rupat dan Rupat Utara menyampaikan apresiasi kepada Calon Bupati Bengkalis nomor urut 1, Kasmarni, atas pembangunan infrastruktur di Pulau Rupat, termasuk RSUD Pratama yang telah selesai dibangun.

Ucapan terima kasih ini disampaikan dalam kegiatan kampanye dialogis yang berlangsung di Pulau Rupat, Selasa (29/10/2024).

Dalam kampanye tersebut, Kasmarni mengunjungi sejumlah titik di Desa Titi Akar, Desa Pangkalan Nyirih, Desa Kadur, dan Desa Tanjung Medang. Warga setempat menyambut baik komitmennya terhadap pembangunan di wilayah mereka, terutama RSUD Pratama yang sangat membantu dalam pelayanan kesehatan masyarakat.

Lipek, salah satu tokoh masyarakat di Rupat Utara, menyatakan terkesan dengan perhatian yang diberikan Kasmarni pada infrastruktur dan fasilitas kesehatan.

"Yang membuat kami terkesan adalah pembangunan RSUD Pratama yang sekarang sudah bisa dimanfaatkan, dan perbaikan jalan poros dari Pangkalan Nyirih ke Titi Akar. Dulu banyak lubang, sekarang sudah ada pengerasan. Terima kasih kepada Ibu Kasmarni," ujarnya.

Kasmarni, dalam orasi politiknya, menyampaikan bahwa pembangunan RSUD Pratama merupakan komitmennya untuk meningkatkan layanan kesehatan bagi warga Rupat.

"Sebagai seorang ibu, saya paham kesulitan warga yang harus dirujuk jauh ke Dumai atau Bengkalis untuk melahirkan. Sekarang, dengan adanya RSUD di Pulau Rupat, kebutuhan layanan kesehatan dapat terpenuhi di sini," ungkap Kasmarni.

Ia juga menegaskan pentingnya melanjutkan pembangunan infrastruktur di Pulau Rupat, terutama karena potensi wisata yang dimiliki pulau tersebut.

"Pulau Rupat sudah menjadi Kawasan Strategis Pariwisata Nasional. Ini berarti pemerintah harus serius dalam memperbaiki infrastruktur, khususnya jalan, untuk menarik lebih banyak wisatawan," tambahnya.

Kasmarni menutup kampanyenya dengan harapan bahwa pembangunan yang telah dimulai ini dapat berlanjut di periode selanjutnya.

"Kami mohon doa dan dukungan dari seluruh masyarakat Kabupaten Bengkalis agar program pembangunan dapat diteruskan satu kali lagi," katanya.

Turut hadir dalam kampanye dialogis tersebut sejumlah tokoh, antara lain Wakil Ketua DPRD Bengkalis M. Arsya Fadillah, anggota DPRD Bengkalis, serta tokoh masyarakat dari berbagai kalangan, termasuk pengurus Koalisi KBS Bersatu dan masyarakat Rupat dan Rupat Utara yang antusias mendukung program pembangunan di daerah mereka.

#Politik #BENGKALIS

Follow WhatsApp Channel RiauAktual untuk update berita terbaru setiap hari
Ikuti RiauAktual di GoogleNews

Berita Lainnya

Index