PINGGIR (RA) – Pasangan petahana Kasmarni-Bagus Santoso (KBS) menegaskan komitmen mereka untuk melanjutkan program unggulan "Bermasa" dengan alokasi dana 1 miliar untuk setiap desa di Kabupaten Bengkalis.
Pernyataan ini disampaikan langsung oleh Kasmarni saat menggelar kampanye dialogis di Desa Semunai, Kecamatan Pinggir, Jumat (18/10/2024).
Kasmarni menyoroti keberhasilan program yang telah dijalankan selama periode pertama kepemimpinannya bersama Bagus Santoso, termasuk program rehab rumah dari dana Bermasa, Satu Desa Satu Da'i, dan berbagai inisiatif lainnya yang telah memberikan dampak nyata bagi masyarakat.
"Insya Allah program yang telah berhasil akan tetap kami lanjutkan, karena sangat dirasakan manfaatnya oleh masyarakat Bengkalis. Kami yakin program ini perlu diteruskan untuk kemajuan bersama," ungkap Kasmarni di hadapan ribuan simpatisan.
Ia juga menekankan bahwa dirinya tidak ingin memberikan janji-janji yang tidak realistis, melainkan hanya akan berkomitmen pada program-program yang telah direncanakan secara matang.
"Kami tidak akan berjanji dengan hal yang tak mampu kami laksanakan. Apa yang sudah kami rencanakan telah kami pikirkan matang-matang sebelum disampaikan kepada masyarakat. Kami tidak ingin berbohong kepada warga," ujar Kasmarni.
Kasmarni juga mengajak masyarakat Kecamatan Pinggir dan seluruh Kabupaten Bengkalis untuk mendukung pasangan KBS pada Pilkada 2024 mendatang.
"Jadi, pada 27 November 2024, mari kita bersama-sama ke TPS dan mencoblos nomor urut 1. Kami mohon doa dan dukungan dari seluruh masyarakat," tutupnya.
Turut hadir dalam kampanye tersebut adalah anggota DPRD Provinsi Riau M. Alga Viqky Azmi, Wakil Ketua DPRD Bengkalis M. Arsya Fadillah, serta para pengurus partai dari koalisi KBS Bersatu yang terdiri dari PDI Perjuangan, Nasdem, Gerindra, PKS, PKB, Demokrat, PAN, Perindo, PBB, dan PPP. Selain itu, tokoh masyarakat, agama, adat, pemuda, dan wanita di Kecamatan Pinggir juga turut meramaikan acara tersebut.
#Politik
#BENGKALIS