Jepretan Kreatif, Pameran Fotografi Mahasiswa Komunikasi Hang Tuah Pekanbaru

Jepretan Kreatif, Pameran Fotografi Mahasiswa Komunikasi Hang Tuah Pekanbaru
Prof. Dr. Syafrani, M.Si, Rektor Universitas Hang Tuah Pekanbaru (Berpeci) Foto Bersama Dosen dan Mahasiswa Ilmu Komunikasi di Pameran Fotografi

Riauaktual.com - Program studi Ilmu Komunikasi Universitas Hang Tuah Pekanbaru menggelar lomba dan pameran fotografi pada Jumat,(29/12/2023) kemarin.

Kegiatan tersebut juga bersamaan dengan acara Pelantikan BEM Fakultas Kesehatan, Ilmu Komunikasi, dan Hukum Universitas Hang Tuah Pekanbaru.

Kegiatan fotografi melibatkan berbagai tema seperti alam, makhluk hidup, arsitektur, macro, budaya, lanscape, dan human interest, berlangsung di Ruang Aula Universitas Hang Tuah Pekanbaru.

"Fotografi adalah sebuah karya seni yang menjadi bagian dari cerita makna yang digambarkan. Hasil yang diambil membentuk karya yang unik dan tidak bisa digantikan oleh perkembangan zaman. Oleh karena itu, kita dalam mengambil objek foto harus memahami teknik pengambilan, serta makna sebuah karya fotografi," ujar Prof. Dr. Syafrani, M.Si, Rektor Universitas Hang Tuah Pekanbaru.

Lomba diikuti oleh seluruh Mahasiswa Ilmu Komunikasi semester 3, Universitas Hang Tuah Pekanbaru. Pameran ini menjadi syarat penilaian kelas matakuliah fotografi dasar yang diampu oleh Bapak Rudi Rahman S.I.Kom, M.I.Kom.

Lomba menampilkan 12 hasil karya mahasiswa Ilmu Komunikasi, dengan penilaian oleh juri, termasuk Prof. Dr. Syafrani, M.Si (Rektor Universitas Hang Tuah Pekanbaru) dan Bapak Beny Yulianto, SK.M., MKL (Dosen Universitas Hang Tuah Pekanbaru). Penilaian didasarkan pada kriteria ketat, mencakup kesesuaian objek dengan tema, ide atau gagasan yang diambil, keunikan foto, dan komposisi yang disampaikan.

"Pameran ini menjadi sarana bagi mahasiswa Ilmu Komunikasi untuk lebih berkreasi, berinovasi, dan berkarya, menciptakan suatu produk pembelajaran yang berkualitas," ujar Ketua Panitia, Regi Yusti Ramadhan.

Ia juga berharap kegiatan pameran tahun depan dapat ditingkatkan untuk memberikan dampak positif yang lebih besar pada lingkungan kampus.

 

Prof. Dr. Syafrani, M.Si, Rektor Universitas Hang Tuah Pekanbaru Menjadi Penilai di Pameran Fotografi Mahasiswa Komunikasi Hang Tuah pekanbaru

#Mahasiswa

Follow WhatsApp Channel RiauAktual untuk update berita terbaru setiap hari
Ikuti RiauAktual di GoogleNews

Berita Lainnya

Index