Artis Malaysia Haziq Rosebi Buat Pejabat dan Warga Siak Bergoyang saat Opening Festival Sungai Siak

Artis Malaysia Haziq Rosebi Buat Pejabat dan Warga Siak Bergoyang saat Opening Festival Sungai Siak
Haziq Rosebi Bernyanyi Bersama Bupati Siak Alfedri

Riauaktual.com - Pelantun lagu melayu yang sedang hits, Haziq Rosebi berhasil memukau warga bahkan pejabat di Kabupaten Siak, Provinsi Riau, pada malam pembukaan Festival Sungai Siak, Kamis (22/12) malam.

Pada malam itu, Bupati Siak Alfedri, pejabat OPD bahkan warga Siak ikut bernyanyi dan berjoget rentak musik khas melayu.

Puncaknya, pada saat Haziq Rosebi menyanyikan "Lemak Manis". Tangan, hingga kaki orang nomor satu di negri berjuluk Istana Matahari Timur tersebut perlahan-lahan mengikuti alunan musik melayu.

Meskipun penampilannya sudah agak malam, Haziq Rosebi berhasil memukau warga Siak yang menunggunya berjam-jam.

"Lagu Lemak Manis ini bukan lagu ciptaan saya. Lagu ini karya Roslan Madun, dan kembali saya nyanyikan lagi," kata artis asal Malaysia tersebut.

Pada momen itu, ia mengajak bupati Alfedri ikut bernyanyi lagu Lemak Manis. Bupati Siak pun sepertinya tidak merasakan lagu yang viral tersebut asing untuk dinyanyikan.

Alfedri terlihat mengikuti bait demi bait lagu tersebut. "Sopan-santun,

Anak melayu,

Senyum terukir,

Senyum terukir bila disapa.

Dalam pantun,

Ku kirim rindu,

Rindu mengalir,

Rindu mengalir di dalam kata.

Bupati Siak, Alfedri, menjelaskan bahwa iven FSS ini baru pertama kali ada sejak pemekaran Siak dan Bengkalis.

Selain untuk mempromosikan wisata, iven ini kata Alfedri bertujuan untuk meningkatkan hasil dari pelaku Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM) warga Siak.

"Selain itu, salah satu maksud dari diselenggarakannya FSS ini adalah, mengajak masyarakat, seniman dan peserta lainnya untuk menampilkan karya seninya yang bertemakan dengan sungai-sungai besar yang ada di Provinsi Riau. Seperti Sungai Kampar, Sungai Indragiri dan Sungai Rokan," ujarnya.

Oleh sebab itu, Alfedri mengajak warga Siak untuk bisa membantu mensukseskan iven yang ditaja oleh Dispar Siak tersebut. 

"Dengan iven ini, diharapkan mampu mengajak dan menarik simpati seluruh komponen masyarakat untuk terus melestarikan, menjaga dan menyelamatkan Sungai Siak kedepannya," ungkapnya.

Dan adanya FSS ini, diharapkan mampu menjadi salah satu penarik wisatawan untuk berkunjung ke Kota Siak.

"Saya mengajak seluruh masyarakat Kabupaten Siak, agar mempromosikan wisata yang ada. Baik itu wisata sejarah, wisata budaya, serta wisata alamnya, melalui media sosial ataupun cara promosi lainnya," katanya.

"Semoga Kabupaten Siak menjadi Kabupaten yang terkenal, berjaya, dan terdepan di masa mendatang," pungkasnya.

#Siak

Ikuti RiauAktual di GoogleNews

Berita Lainnya

Index