Riauaktual.com - H Amran SH MH Bakal Calon Legislatif (Bacaleg) DPRD Provinsi Riau Dapil I Kota Pekanbaru dari Partai Golkar menyapa dan silahturahmi bersama warga Kelurahan Kampung Melayu, Kecamatan Sukajadi, Kota Pekanbaru, Senin (2/10/2023) kemarin.
Pada kesempatan itu, Yeni warga Kelurahan Kampung Melayu mengeluhkan sulitnya mendapatkan modal untuk Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM).
"Untuk modal usaha saat ini sulit. Kalau meminjam ke rentenir atau lintah darat saya tidak berani. Saya berharap ketika Bapak H Amran duduk bisa memberikan solusi permodalan bagi UMKM di Pekanbaru," katanya.
Seorang warga bernama Ujang juga mengeluhkan hal lainnya, seperti jalan rusak dan zonasi sekolah kepada H Amran. Jalan di Kota Pekanbaru banyak yang rusak dan harusnya menjadi perhatian.
"Pekanbaru merupakan wajah ibukota Provinsi Riau, masa jalannya rusak. Begitu juga zonasi sekolah. Kalau sekolah swasta kami tidak sanggup, tentu cari sekolah negeri. Semoga Bapak H Amran ketika duduk sebagai Anggota DPRD Riau 2024-2029 memberikan solusinya," ungkap Ujang.
Melihat kondisi ini, H Amran mengatakan kepada Riauaktual.com, bahwa persoalan jalan rusak, zonasi sekolah dan permodalan umkm akan dikawal dirinya ketika duduk sebagai Anggota DPRD Riau periode 2024-2029.
"Persoalan ini sebenarnya ada solusinya, ketika saya duduk sebagai Anggota DPRD Riau. Alhamdulillah, dukungan suara terus mengalir dan semoga niat baik ini diijabah Allah SWT. Amin," jelas H Amran.
Kiprah H Amran saat duduk sebagai seorang jaksa sudah terlihat. Apalagi saat dirinya menjabat sebagai Kepala Kejaksaan Tinggi (Kajati) Sumatera Barat tahun 2019-2020. Sangat ditakuti para koruptor dari tanah Minang.
Dirinya memiliki segudang pengetahuan soal hukum, apalagi pernah menjabat sebagai Kepala Pusat Penelitian dan Pengembangan (Kapuslitbang) Kejaksaan Agung RI tahun 2018-2019 dan Kepala Pusat Pendidikan dan Pelatihan (Kapusdiklat) Kejaksaan Agung RI tahun 2017-2018.
Organisasi yang saat ini digeluti H Amran, sebagai Ketua Umum Ikatan Keluarga Alumni (IKA) SMANDa Pekanbaru, Pembina Ikatan Keluarga Alumni (IKA) Universitas Islam Riau, Dewan Perimbangan MUI Riau, Wakil PWNU Riau, Wakil DPP Santri Tani NU Riau, Dewan Penasehat Angkatan Muda Satker Ulama Indonesia (AMSI) dan Ketua Dewan Kehormatan Adat LAMR Kota Pekanbaru.
H Amran SH MH lahir di Pekanbaru, 22 September 1963, diketahui pensiun dini dari Kejaksaan untuk mengabdikan dirinya kepada masyarakat Riau sebagai anggota DPRD Riau. H Amran pernah mengenyam pendidikan di SMAN 2 Pekanbaru dan melanjutkan pendidikannya di Fakultas Hukum Universitas Islam Riau dan melanjutkan program magisternya di Universitas Islam Indonesia Yogyakarta.