Wagubri: Peran Ibu Sangat Besar Dalam Keluarga

Wagubri: Peran Ibu Sangat Besar Dalam Keluarga
Wagubri Mambang Mit

RIAU (RA)- Di dalam keluarga ibu memiliki peran sekitar 75 persen dalam mengurus rumah tangga, suami serta anak-anaknya. Untuk itu, Wakil Gubernur Riau, HR Mambang Mit, mengingatkan para suami untuk tidak menyepelakan peran seorang ibu dalam mendidik anak-anaknya.

Hal ini diungkapkan Wagubri, saat melakukan safari Ramadhan di Masjid Al-Mustaqim, Kelurahan Tangkerang Timur, Selasa (7/8) malam

Dikatakan Wagubri, yang paling besar memberikan dorongan ke anak-anak adalah ibu. Ini dikarenkan waktu yang dimiliki lebih banyak bersama anak-anak di rumah. Begitu juga dengan pembentukan karakter anak, ibulah memiliki peran.

''Ibu yang lebih memiliki peran untuk membentuk karakter anak-anak, tapi bukan berarti seorang ayah tidak memiliki andil dalam mendidik anak-anaknya menjadi anak yang pintar, sholeh dan sholeha,'' sebutnya.

Dalam kesempatan ini, turut hadir Kepala Badan Kesatuan Bangsa dan Perlindungan Masyarakat (Kesbangpollinmas) Daswanto, Sekretaris Badan Penyuluh Zailani Arif Syah, Kepala Badan Penanaman Modal Riau Adizar, dan lainnya.

Dikesempatan itu Wagubri menyerahkan bantuan untuk Masjid, Mushala dan MDA/TPA di Kelurahan Tangkerang Timur, yakni untuk Masjid Al-Mustaqim, Masjid Jamiatun Najah, Masjid Ubudiyah, Mushalla Al Jabar, Mushalla Al Jamiah, MDA Mushalla Al Jabar, MDA Mushalla Muhajirin, dengan jumlah total bantuan sebesar Rp60 juta, bantuan tersebut secara simbolis diterima oleh Lurah Tangkerang Timur, Ridwan.(RA2)

Ikuti RiauAktual di GoogleNews

Berita Lainnya

Index