Hasil Lelang Pengelolaan Pasar Bawah Belum Jelas

Hasil Lelang Pengelolaan Pasar Bawah Belum Jelas
Kepala Disperindag Kota Pekanbaru Ingot Ahmad Hutasuhut. (Istimewa)

Riauaktual.com - Pemerintah Kota (Pemko) Pekanbaru, belum menentukan sikap terkait putusan lelang pengelolaan Pasar Bawah. Hingga kini pengelolaan masih dilakukan pemerintah kota melalui Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Disperindag).

Belum ada kepastian apakah proses lelang bakal diulang, atau tetap mengacu pada hasil lelang yang telah rampung pada bulan Juli 2022 kemarin. Padahal, telah ditetapkan pemenang lelang yakni PT Ali Akbar Sejahtera (AAS).

Perusahaan ini melewati sejumlah tahapan dan proses verifikasi berkas pendaftaran oleh badan usaha.

Kepala Disperindag Kota Pekanbaru Ingot Ahmad Hutasuhut mengatakan, masih butuh evaluasi mendalam terhadap permasalahan ini.

"Karena ada protes dalam pelaksanaan tender, ini kita kaji ulang. Ini sedang kita dalami. Kalau sudah ada kepastiannya dari hasil evaluasi, tentu kita akan segera tindaklanjuti," kata Ingot Ahmad Hutasuhut, Minggu (13/11/2022).

Menurutnya, proses evaluasi yang dilakukan Pemko Pekanbaru hingga kini belum kunjung rampung. Bahkan, belum bisa dipastikan apakah pengelolaan Pasar Bawah diserahkan ke pemenang tender atau akan melakukan lelang ulang.

Dirinya menilai, masalah Pasar Bawah itu perlu pembahasan yang mendalam. Tim juga melakukan evaluasi terhadap satu per satu tahapan lelang.

"Belum (diputuskan, red) lagi, masih dalam pembahasan. Butuh pembahasan yang mendalam," pungkasnya. 

Ikuti RiauAktual di GoogleNews

Berita Lainnya

Index