Adanya UPT Dirasakan Manfaatnya Bagi Masyarakat Meranti dan Bengkalis di Riau

Adanya UPT Dirasakan Manfaatnya Bagi Masyarakat Meranti dan Bengkalis di Riau
Kepala UPT III Wilayah Kerja Kabupaten Bengkalis dan Kepulauan Riau Finas PUPR PKPP Riau, Yulmendri meninjau jalan rusak di Desa Mekong, Kecamatan Teb

Riauaktual.com - Adanya Enam Unit Pelayanan Teknis (UPT) di Dinas Pekerjaan Umum, Penataan Ruang, Perumahan, Kawasan Permukiman dan Pertanahan (PUPR PKPP) Provinsi Riau, sangat dirasakan manfaatnya bagi masyarakat di Riau.

Adapun pekerjaan fungsional dilakukan masing-masing UPT, yakni UPT Wilayah I meliputi Pekanbaru, Pelalawan dan Siak. Wilayah II meliputi Dumai dan Rokan Hilir. Wilayah III meliputi Bengkalis Kepulauan Meranti. Wilayah IV meliputi Indragiri Hulu dan Indragiri Hilir. Wilayah V meliputi Kuantan Singingi dan Kampar. Wilayah VI meliputi Rokan Hulu.

Kepala Dinas PUPR PKPP Riau, Arief Setiawan mengatakan kepada Riauaktual.com melalui Kepala UPT III Wilayah Kerja Bengkalis dan Kepulauan Meranti Dinas PUPR PKPP, Yulmendri, bahwa untuk jalan dan jembatan yang rusak langsung dilakukan perbaikan.

"Fokus kita setiap tahunnya melakukan perbaikan jalan provinsi yang rusak dan jembatan yang terletak di jalan tersebut. Agar manfaatnya dirasakan oleh masyarakat yang melintasi jalan dan jembatan tersebut," kata Yulmendri, Rabu (20/7/2022).

Keberadaan UPT di Dinas PUPR PKKP sudah berjalan dua tahun sejak ditetapkan tahun 2020, dikatakan Yulmendri. Adanya UPT ini sesuai dengan arahan Gubernur Riau Syamsuar agar bisa cepat tanggap memperbaiki jalan dan jembatan yang rusak.

"Sejak awal 2022 kita sudah melakukan perbaikan jalan dan jembatan yang ada di Kabupaten Bengkalis dan Kepulauan Meranti. Beberapa jalan yang berlubang sudah dilakukan perbaikan," ungkapnya.

Setelah hasil pengecekan jalan dan jembatan, sambungnya, bahwa perbaikan jalan rusak yang menghubungkan Desa Mekong Kecamatan Tebing Tinggi Barat dengan Desa Semukut Kecamatan Merbau sudah dilakukan.

"Memang saat pasang tinggi air merendam jalan. Tahun ini kita lakukan upaya peningkatan tinggi jalan, agar saat pasang tinggi tidak merendam jalan dan merusakan badan jalan. Di jalan ini juga akan dibuatkan batu beronjong pada kanan kiri sisi jalan, agar jalan tidak cepat rusakpada tahun ini," ujarnya.

Dengan adanya UPT ini dijelaskan Yulmendri, membantu pekerjaan Bidang Bina Marga dan Bidang Sumber Daya Air Dinas PUPR PKPP. UPT pun harus cepat melakukan perbaikan jalan dan jembatan yang rusak dimasing-masing unit kerja.

"Alhamdulillah, masyarakat sudah merasakan manfaat dari reaksi cepat perbaikan jalan dan jembatan provinsi yang rusak. Karena perbaikan setiap jalan dan jembatan disesuaikan dengan penanggung jawabnya. Karena ada jalan provinsi dan kabupaten/kota," jelasnya.

Ikuti RiauAktual di GoogleNews

Berita Lainnya

Index