DPRD Kuansing Sebut Tak Ada Pemangkasan BOP PAUD

DPRD Kuansing Sebut Tak Ada Pemangkasan BOP PAUD
Suasana hearing Komisi I DPRD Kuansing dengan Disdikpora Kuansing

Riauaktual.com - Ketua Komisi I DPRD Kabupaten Kunsing, Jefri Antoni, menyebut dugaan pemangkasan dana bantuan operasional pendidikan (BOP) pendidikan anak usia dini (PAUD) sebesar 5 % oleh oknum Dinas Pendidikan, Pemuda dan Olahraga (Disdikpora) setempat tidak benar.

Hal itu dikatakan, Jefri Antoni, usai komisi yang ia pimpin menggelar hearing bersama Plt kepala dinas Disdikpora Masrul Hakim dan Kabid Kepala Bidang PAUD dan pendidikan non formal Disdikpora Kuansing, Hernita, Kamis (3/2) kemarin.

"Kita sudah dengarkan keterangan dari disdikpora Kuansing. Mereka membantah adanya pemangkasan BOP PAUD yang sebesar 5% itu," kata Jefri.

Menurut mereka, kata Jefri, hanya ada pengalokasian sebesar 5% dari dana BOP PAUD untuk kegiatan Parenting.

''Itu langsung dari keterangan Kabid TK dan Pendidikan Non Formal Disdikpora. Dan kegiatan parenting itu diperbolehkan karena mengacu pada juknis penggunaan dana BOP PAUD yang di keluarkan Kemendikbud,'' jelas Jefri Antoni.

Bahkan, lanjut Jefri, masih berdasarkan keterangan Disdikpora Kuansing, dari dana BOP itu untuk kegiatan Parenting tidak semata 5%, bahkan bisa lebih.

''Itu versi Disdikpora ya, bukan saya atau dewan,'' kata Jefri Antoni.

Namun sebut, Jefri Antoni, meski dikatakan boleh namun Komisi I DPRD meminta Disdidikpora dan pengelola PAUD se-Kuansing untuk melakukan evaluasi.

''Ya niat Disdikpora dan PAUD itu mungkin baik dan sesuai mekanisme yang ada, akan tetapi secara hukum bisa berbeda," tutur Politisi Demokrat ini.

Disamping itu, kata Jefri, Komisi I juga menyarankan Disdikpora mengggandeng Aparat Penegak Hukum (APH) atau lembaga pengawas lainnya dalam pelaksaanaan BOP PAUD.

"Lebih baik menggandeng pengawas dari pada nanti terjadi kesalahan prosedur. Apalagi yang berkaitan dengan penggunaan anggaran," pungkasnya.

Sementara Kepala Bidang PAUD dan pendidikan non formal Disdikpora Kuansing, Hernita, ketika dihubungi enggan merespon hasil hearing pihaknya bersama Komisi I DPRD Kuansing.

"Saya tidak akan konfirmasi karena saya sudah hearing," jawabnya dalam pesan singkat yang dikirim Riauaktual.com.
 

Ikuti RiauAktual di GoogleNews

Berita Lainnya

Index