Tak Sempat Menyelamatkan Diri, Kakak Adik Tewas Terbakar Di Kamar Kos

Tak Sempat Menyelamatkan Diri, Kakak Adik Tewas Terbakar Di Kamar Kos

Riauaktual.com - Peristiwa Kebakaran rumah kos di Jalan Perdagangan, Kelurahan Bandar, Kecamatan Senapelan Pekanbaru menelan dua korban jiwa, Rabu (17/11/2021) dinihari.

Dua orang korban jiwa merupakan kakak adik penghuni kos berasal dari Kabupaten Pesisir Selatan, Sumatera Barat berinisial MI (19) dan DE (27).

Saat dikonfirmasi Kapolresta Pekanbaru, Kombes Pria Budi Melalui Kapolsek Senapelan, Kompol Danny Andhika Karya Gita mengatakan ada delapan petak rumah kos yang terbakar.

"Dalam peristiwa kebakaran itu, dua orang menjadi korban penghuni kos. Yang terbakat delapan petak kos berlantai dua," katanya, Rabu (17/11/2021) siang.

Api mulai menyala sekitar pukul 00.30 WIB dari salah satu kamar yang berada di lantai II bangunan.

Hal itu diketahui salah satu penghuni kamar kos bernama Ari Susanto. Ia yang berada di kamar lantai II saat itu merasa kepanasan di dalam kamarnya. Ia turun keluar kamar dan berada di lantai I. 

Dari lantai I ia melihat percikan api keluar dari salah satu kamar yang berada di sebelah kamarnya.

Karena api dengan cepat membesar dan membakar bangunan, ia langsung berteriak minta tolong.

Naasnya kakak adik tersebut tewas terbakar karena tidak dapat keluar dari dalam kamar kos untuk menyelamatkan diri.

"Dua orang korban itu merupakan kakak adik. Tubuh keduanya sudah terbakar,"

Api berhasil dipadamkan sekitar pukul 01.00 WIB. Sebanyak enam mobil pemadam kebakaran dikerahkan untuk menjinakkan api.

Follow WhatsApp Channel RiauAktual untuk update berita terbaru setiap hari
Ikuti RiauAktual di GoogleNews

Berita Lainnya

Index