Inalillahi, 7 Anak Pramuka Meninggal, 3 Belum Ditemukan

Inalillahi, 7 Anak Pramuka Meninggal, 3 Belum Ditemukan
Puluhan anak Pramuka SMPN 1 Turi Sleman selamat dari tragedi susur sungai

Riauaktual.com - Anak pramuka yang meninggal saat mengikuti kegiatan susur sungai di Sungai Sempor Sleman, bertambah.

Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) mencatat total korban sebanyak 249 siswa.

Sebanyak 216 siswa selamat, 23 siswa luka-luka, 7 siswa meninggal dan 3 siswa belum ditemukan. Semua korban merupakan pelajar SMPN 1 Turi Sleman.

BPBD DIY bersama tim SAR Gabungan melanjutkan operasi pencarian korban yang belum ditemukan pagi ini, Sabtu (22/02/2020).

“Dimulai pkl 07.00 WIB. Dengan fokus penyisiran sungai dari TKP – Hotel Gajah, dengan jarak 25,19 KM dibagi dalam 4 seksi lokasi pencarian,” kata BPBD DIY di akun resminya, Sabtu (22/2), sebagaimana dikutip dari pojoksatu.id.

Lokasi siswa terbawa arus sungai. 

Sebanyak 230 anggota tim SAR gabungan yang terdiri dari unsur Polri, TNI, PMI, Basarnas, serta relawan, dikerahkan untuk mencari anak pramuka dari SMPN 1 Turi Sleman yang terseret arus sungai.

“Personil Basarnas Total keseluruhan ada 230 orang semuanya tim SAR gabungan,” kata Wahyu Efendi dalam keterangannya seperti diunggah twitter @PoldaJogja.

Ikuti RiauAktual di GoogleNews

Berita Lainnya

Index