Pemko Berangkatkan 46 PNS Jemaah Calon Haji

Pemko Berangkatkan 46 PNS Jemaah Calon Haji
Sekda lepas JCH PNS di lingkungan Pemko Pekanbaru

PEKANBARU (RA)- Pemerintah Kota (pemko) Pekanbaru Rabu (11/9/2013) menggelar pelepasan keberangkatan Jemaah Calon Haji (JCH) yang bersetatus Pegawai Negeri Sipil (PNS) yang sehari-hari bertugas dilingkungan pemerintah kota Pekanbaru.

Pelepasan yang di gelar di Kediaman Walikota Pekanbaru Firdaus MT, di Pimpin oleh Sekretaris Daerah (Sekda) Pekanbaru Syukri Harto di dampingi Ketua Penggerak PKK Kota Pekanbaru Hj.Asminta Firdaus MT. Turut hadir juga Kepala Kantor Kementrian Agama (Kemenag) Kota Pekanbaru, Edward S Umar.

Dalam pidatonya, Kemenag mengatakan, dari 1.111 JCH asal kota Pekanbaru, sebanyak 46 JCH berasal dari PNS di lingkungan Pemko Pekanbaru dan 9 orang asal PNS Kemenag.

"Dari keseluruhan JCH yang akan berangkat dibagi 6 kloter, dimana kloter pertama akan berangkat mulai tanggal 13 September melalui Batam dengan pesawat penerbangan pada pukul 09.00 wib. Sementara di Batam akan di lepas tanggal 14 September," ujar Edwar.

Ia berpesan kepada para JCH agar menjaga kesehatan dan pola konsumsi, karena saat ini Suhu udara di Arab saudi 42 sampai 43 derajat celcius.

Sementara Sekda kota Pekanbaru, Syukri Harto, juga mengucapkan selamat kepada para peserta JCH. Maka diminta mereka mengamalkan semua yang sudah mereka pelajari yang sebelumnya sudah diberikan bekal.  

"Doakan untuk yang baik bagi semua, jangan lupa jaga kesehatan jaga sikap agar semuanya kembali ke Pekanbaru sehat dan menjadi contoh tauladan di masyarakat," himbau Sekda.

Laporan: Va

Ikuti RiauAktual di GoogleNews

Berita Lainnya

Index