SMKN 7 Pekanbaru Masuk Peringkat Sepuluh Besar UN 2013

SMKN 7 Pekanbaru Masuk Peringkat Sepuluh Besar UN 2013
Kepala SMKN 7 Pekanbaru Suratno. FOTO: Ade

PEKANBARU, RiauAktual.com - Dari sepuluh SMK Negeri dan Swasta yang ada di Kota Pekanbaru meraih sepuluh besar untuk nilai tertinggi, maka SMKN 7 Pekanbaru termasuk salah satu SMK yang mendapatkan peringkat sepuluh besar.

Demikian dikatakan Suratno, Kepala SMKN 7. Ketika ditemui RiauAktual.com di ruang kerjanya, Selasa (28/5/2013), Suratno mengaku bangga, senang dan bahagia karena sekolahnya selain lulus seratus persen juga termasuk sepuluh besar nilai tertinggi SMK di Pekanbaru.

"Walaupun tidak mendapat peringkat pertama tetapi masuk ke dalam sepuluh besar sudah syukur Alhamdulillah, sebab kita tidak pernah membayangkannya sudah dapat lulus seratus persen dengan nilai yang memuaskan saja kita sudah senang apalagi dilihat dari dua puluh paket UN ini," kata Suratno.

Ketika tahu sekolahnya masuk sepuluh besar, Suyatno bertambah senang, berarti tidak sia-sia pengajaran kepada peserta didik selama ini. "Tetapi kita tidak mau sombong bahkan ini akan dijadikan motivasi untuk lebih baik lagi kedepannya," pungkasnya.

Siswa dan siswi yang mendapat nilai tertinggi di SMKN 7 yakni Febiyadani S dan Riski Fitria jurusan Rekayasa Perangkat Lunak (RPL) kelas XII RPL 2, dengan nilai yang juga sama yaitu 34,70 (8,7).

Laporan: Ade Lestari
Editor: Riki

Ikuti RiauAktual di GoogleNews

Berita Lainnya

Index