Sabarudi: Harus Ada Perwako Pembagian Raskin

Sabarudi: Harus Ada Perwako Pembagian Raskin
Muhammad Sabarudi ST. FOTO: doc

PEKANBARU, RiauAktual.com - Anggota DPRD Kota Pekanbaru Muhammad Sabarudi ST dalam resesnya di Kecamatan Senapelan pekan lalu menerima keluhan dari masyarakat konstituennya, yakni keluhan pembagian beras untuk rakyat miskin (Raskin) yang hingga saat ini tidak memiliki regulasi yang jelas.

"Masyarakat mempertanyakan penentuan pembagian Raskin, ketentuan pembagian Raskin itu jalurnya seperti apa. Makanya saya minta kedepan pembagian Raskin ini harus ada Perwako (Peraturan Walikota), biar jelas penerimanya siapa," kata Sabarudi saat ditemui di DPRD Kota Pekanbaru, Kamis (2/5/2013).

Perwako dalam hal pembagian Raskin ini, kata Sabarudi, dimaksudkan agar ketentuan penerima Raskin lebih jelas. Sebab, dari laporan masyarakat diketahui, selama ini penyaluran Raskin sering kali tidak tepat sasaran.

"Ada masyarakat yang dapat ada yang tidak, yang dapat itu kehidupan lebih layak dan yang tidak dapat itu seharusnya pas untuk memperoleh Raskin. Maka harus ada poin-poin yang perlu diperhatikan agar penyaluran ini tepat sasaran," sebut politisi PKS ini.

Ditambahkan Sabarudi, selama ini dengan tidak ada kejelasan penerima Raskin, karena tak ada aturan jelas serta ketentuan penerima Raskin, sehingga antara masyarakat saling bertanya-tanya ketentuan pembagian Raskin tersebut.

"Masyarakat itu saling tuding-menuding, mereka menuding RT pilih kasih, itu yang diharapkan masyarakat. Agar pembagian Raskin ini normal. Harus ada penyelesaian melalui Perwako," pungkasnya.

Laporan: Riki

Ikuti RiauAktual di GoogleNews

Berita Lainnya

Index