PEKANBARU (RA) – Wakapolda Riau, Brigjen Pol Andrianto Jossy Kusumo, turun langsung ke lokasi banjir akibat luapan Sungai Siak di Jalan Yos Sudarso, Kecamatan Rumbai Pesisir, Kota Pekanbaru, Rabu (5/3/2025) malam.
Didampingi sejumlah Pejabat Utama (PJU) Polda Riau, Brigjen Jossy menyusuri kawasan terdampak banjir untuk memastikan kondisi warga.
Kehadiran Wakapolda disambut hangat oleh masyarakat yang merasa terhibur dan terbantu atas perhatian yang diberikan. Ia juga memberikan semangat dan memastikan kebutuhan masyarakat tertangani dengan baik.
"Kami ingin memastikan warga yang terdampak banjir tetap mendapatkan perhatian dan bantuan yang optimal. Ini adalah bentuk kehadiran negara di tengah masyarakat," kata Brigjen Jossy.
Turut mendampingi dalam kegiatan ini, antara lain Dirintelkam Kombes Pol Wimboko, Dansat Brimob Kombes Pol Dwi Yanto Nugroho, Dirpolairud Kombes Pol Tri Setyadi Artono, Kabid Dokkes Kombes Pol Wahono, serta Dirsamapta Kombes Pol Raswin Bachtiar Sirait. Jajaran Muspika setempat juga turut hadir untuk berkoordinasi dalam penanganan banjir.
Brigjen Jossy menekankan pentingnya sinergi antarstakeholder dalam menghadapi bencana ini.
"Kami berharap seluruh pihak dapat bekerja sama dan meningkatkan koordinasi agar masyarakat terdampak banjir bisa mendapatkan pelayanan yang maksimal," tambahnya.
Warga yang terdampak banjir pun mengungkapkan rasa haru dan terima kasih atas kepedulian Polda Riau.
Banjir yang melanda kawasan ini terjadi akibat curah hujan tinggi dalam beberapa hari terakhir.
"Kami bersama instansi terkait terus melakukan pemantauan dan upaya penanganan untuk mengurangi dampak bagi masyarakat," tutup Wakapolda Riau.
#Pekanbaru
#Lingkungan
#BANJIR
#POLDA RIAU