Pemkab Rohul Serahkan Gedung Makodim ke Danrem 031/Wira Bima

Pemkab Rohul Serahkan Gedung Makodim ke Danrem 031/Wira Bima
Pemerintah Kabupaten Rokan Hulu (Rohul) secara resmi menyerahkan Gedung Markas Komando Distrik Militer (Makodim).

ROHUL (RA) – Pemerintah Kabupaten Rokan Hulu (Rohul) secara resmi menyerahkan Gedung Markas Komando Distrik Militer (Makodim) persiapan kepada Komandan Resort Militer (Danrem) 031/Wira Bima, Brigjen TNI Sugiyono. Serah terima ini dilakukan langsung oleh Bupati Rohul, H. Sukiman, pada Selasa (18/2/2025).

Dalam sambutannya, Brigjen TNI Sugiyono menyampaikan apresiasi atas dukungan penuh dari Pemkab Rohul terhadap pembangunan Makodim ini. Ia berharap kehadiran Kodim baru ini dapat meningkatkan stabilitas keamanan di wilayah Rokan Hulu.

"Saya ingin mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada Bupati beserta jajaran atas dukungan yang diberikan. Selama ini, Kabupaten Rokan Hulu masuk dalam wilayah pertahanan Kodim 0313/KPR, dan dengan adanya Kodim baru ini, tentu akan semakin memperkuat keamanan dan ketertiban," ujar Sugiyono.

Ia juga menegaskan bahwa pembangunan Makodim ini mencerminkan komitmen bersama dalam menciptakan lingkungan yang aman dan kondusif bagi masyarakat.

Sebelumnya, Brigjen TNI Sugiyono telah menerima pemaparan dari Bupati Rohul terkait progres pembangunan Makodim ini.

Dalam kesempatan yang sama, Bupati Rohul, H. Sukiman, mengucapkan terima kasih atas kunjungan Danrem 031/Wira Bima ke Kabupaten Rokan Hulu.

"Luas lahan yang disiapkan untuk pembangunan Makodim ini sekitar 5,5 hektare. Ke depannya, di area ini juga bisa dibangun lapangan tembak," kata Sukiman.

Sukiman menambahkan bahwa penyerahan bangunan Makodim ini merupakan salah satu pencapaian penting di akhir masa jabatannya.

"Kami menyiapkan bangunan ini agar dapat dimanfaatkan dengan baik oleh Korem 031/Wira Bima. Penyerahan ini merupakan kado di akhir jabatan saya," tutupnya.

Acara serah terima ini turut dihadiri oleh sejumlah pejabat, antara lain Kasrem 031/WB Kolonel Kav Eko Agus Nugroho, Kasi Pers Korem 031/WB Kolonel Kav Yuli Eko Hadiyanto, Kasi Log Korem 031/WB Kolonel Inf Achmad Hisom Baihaki, Dandim 0313/KPR Letkol Inf Setiawan Hadi Nugroho, Kapolres Rokan Hulu AKBP Budi Setiyono, Ketua DPRD Rohul Hj. Sumiartini, Kalapas Kelas II B Pasir Pengaraian Efendi Parlindungan Purba, Kasdim 0313/KPR Mayor Inf Hendri Donan, Sekda Rohul M. Zaki, serta tamu undangan lainnya.

#Pemkab Rokan Hulu #Rohul

Follow WhatsApp Channel RiauAktual untuk update berita terbaru setiap hari
Ikuti RiauAktual di GoogleNews

Berita Lainnya

Index