PEKANBARU (RA) – Setelah sempat mengalami kenaikan, harga emas batangan produksi PT Aneka Tambang (Antam) kembali turun. Meskipun mengalami koreksi, harga emas masih berada pada level yang cukup tinggi.
Pada pekan lalu, Jumat (14/2/2025), harga emas Antam sempat menyentuh angka tertinggi, yaitu Rp 1.701.000 per gram. Namun, berdasarkan pantauan pada hari ini, Senin (17/2/2025), harga emas Antam turun menjadi Rp 1.671.000 per gram.
Sementara itu, harga buyback atau pembelian kembali emas Antam saat ini berada di level Rp 1.521.000 per gram. Dalam transaksi buyback ke Antam, pemerintah menerapkan pajak sesuai dengan Peraturan Menteri Keuangan (PMK) No. 34/PMK.10/2017.
Jika nilai buyback melebihi Rp 10 juta, maka akan dikenakan Pajak Penghasilan (PPh) 22 sebesar 1,5% bagi pemilik Nomor Pokok Wajib Pajak (NPWP) dan 3% bagi yang tidak memiliki NPWP. Pajak tersebut langsung dipotong dari total nilai buyback.
Berikut daftar harga emas Antam yang dilansir dari Butik Antam Pekanbaru, Senin (17/2/2025):
Certicard Emas Batangan
0,5 gram: Rp 885.500
1 gram: Rp 1.671.000
2 gram: Rp 3.292.000
3 gram: Rp 4.920.000
5 gram: Rp 8.170.000
10 gram: Rp 16.260.000
25 gram: Rp 40.485.000
50 gram: Rp 80.805.000
100 gram: Rp 161.460.000
Emas Batangan
250 gram: Rp 403.340.000
500 gram: Rp 806.400.000
1 kg: Rp 1.611.600.000
Emas Batangan Batik
10 gram: Rp 17.210.000
20 gram: Rp 33.620.000
Emas Batangan Gift Series
0,5 gram: Rp 955.500
1 gram: Rp 1.821.000
Harga emas dapat berubah sewaktu-waktu tergantung pada fluktuasi pasar global. Bagi masyarakat yang ingin berinvestasi emas, disarankan untuk selalu memantau pergerakan harga sebelum melakukan transaksi.
#EMAS