Terminal BRPS Pekanbaru Siapkan Pelayanan Maksimal Jelang Mudik Lebaran 2025

Dan
Senin, 03 Maret 2025 | 10:24:00 WIB
Pengawas Satuan Layanan Terminal, Bambang Armanto.

PEKANBARU (RA) - Menjelang musim mudik Lebaran 2025, Terminal BRPS Kota Pekanbaru terus melakukan berbagai persiapan guna meningkatkan pelayanan bagi para pemudik. 

Berbagai aspek menjadi perhatian utama, termasuk pelayanan kesehatan, kebersihan, serta penataan kendaraan yang parkir di terminal.

Balai Pengelola Transportasi Darat (BPTD) Kelas II Riau telah mulai mempersiapkan berbagai fasilitas yang ada di terminal guna memastikan kenyamanan dan kelancaran arus mudik tahun ini. 

Upaya ini dilakukan berdasarkan pengalaman dan evaluasi dari masa angkutan Natal dan Tahun Baru lalu.

Pengawas Satuan Layanan Terminal, Bambang Armanto, menegaskan bahwa pelayanan di terminal harus tetap maksimal meskipun ada efisiensi dalam operasional.

“Kita akan terus melakukan peningkatan pelayanan yang ada di terminal. Meskipun ada efisiensi, hal ini tidak akan mempengaruhi komitmen kami untuk memberikan pelayanan terbaik bagi masyarakat yang akan berangkat mudik,” ujar Bambang, Senin (3/3/2024).

BPTD Kelas II Riau optimistis bahwa dengan persiapan sejak dini, pelayanan di terminal dapat lebih baik dibanding tahun-tahun sebelumnya. Berbagai langkah telah dilakukan guna memastikan arus mudik berjalan lancar dan aman bagi para pemudik.

“Persiapan yang kami lakukan dari jauh hari ini diharapkan dapat membantu pemudik agar perjalanan mereka lebih aman dan nyaman hingga kembali pulang ke Riau,” tutup Bambang.

 

Tags

Terkini

Terpopuler