Pemko Pekanbaru Akan Rekrutmen Tenaga Ahli Dengan Sistem Outsorsing

Pemko Pekanbaru Akan Rekrutmen Tenaga Ahli Dengan Sistem Outsorsing
Walikota Pekanbaru Firdaus MT

PEKANBARU (RA)- Kedepan Pemerintah Kota (pemko) Pekanbaru, akan melakukan rekrutman terhadap tenaga ahli dengan sistem aoutsorsing. Sinyal ini di nyatakan Walikota Pekanbaru, Firdaus MT, setelah mendapat pemaparan dari Menpan -RB, terkait aturan rekrutmen tenaga honorer di daerah, di Hotel Aryaduta , Senin (3/3/2014).

 

"Selama ini pemko masih ragu terhadap pemenuhan kekurangan tenaga ahli. Karena tidak ada kebijakan dan aturan yang jelas. Dengan pemaparan Menpan tadi berarti ada solusi bagi kekurangan tenaga ahli selama ini yang dialami Pemko, khususnya di bidang kesehatan. Saya setuju saran Menpan tadi cleaning service dan tukang kebun di aoutsorsing," terang Wako.

 

Menurut Firdaus MT, Pemko masih kekurangan tenaga ahli di bidang kesehatan. Apalagi  setelah Rumah Sakit (RS) Umum Daerah Pekanbaru selesai di bangun 2015.

 

"Kalau RSUD 2015 selesai di bangun, 2016 beroperasi, maka kita butuh tenaga ahli dan dokter specialis dengan sistem  kontrak antara 3-10 tahun," ujarnya.

 

Terkait besaran upah para tim ahli ini, wako menambahkan, akan menyesuaikan dengan Upah Minimum Kota (UMK).

 

Laporan: Ver

Editor: Don

Ikuti RiauAktual di GoogleNews

Berita Lainnya

index