Hujan Ringan hingga Sedang Guyur Pekanbaru dan Sekitarnya

Hujan Ringan hingga Sedang Guyur Pekanbaru dan Sekitarnya
Ilustrasi/Net

Riauaktual.com - Kota Pekanbaru dan wilayah sekitarnya di Provinsi Riau mulai diguyur hujan sejak Rabu (22/5/2024) pagi hari ini. Kondisi ini sesuai dengan prakiraan cuaca yang disampaikan oleh Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) Pekanbaru.

"Pagi hari ini, udara kabur dan berawan. Hujan dengan intensitas ringan hingga sedang diprakirakan terjadi di sebagian wilayah Pekanbaru, Kampar, Indragiri Hilir, dan Indragiri Hulu," kata Forecaster BMKG Pekanbaru, Gita Dewi, Rabu (22/5/2024).

Hujan diperkirakan berlanjut hingga sore hari dengan intensitas ringan hingga sedang di sebagian wilayah Bengkalis, Meranti, Indragiri Hilir, Indragiri Hulu, Pelalawan, dan sebagian Kota Dumai.

"Sedangkan malam hingga dini hari tidak berpotensi hujan. Waspada hujan dengan intensitas sedang hingga lebat yang dapat disertai petir dan angin kencang diprakirakan terjadi di sebagian wilayah Indragiri Hilir, Indragiri Hulu, dan Dumai pada siang dan sore hari," imbau Gita Dewi.

Suhu udara saat ini berada di antara 24.0 – 33.0 °C, dengan kelembapan udara 60 – 99 %. Angin bertiup dari Tenggara menuju Barat Daya dengan kecepatan 10 – 30 km per jam.

"Prakiraan tinggi gelombang di wilayah perairan Provinsi Riau berkisar antara 0.01 – 0.50 meter (Rendah)," jelas Gita Dewi.

Selain itu, terdapat total 40 titik panas (hotspot) di wilayah Sumatera. Titik-titik tersebut terdeteksi di Jambi (11), Lampung (4), Sumatera Selatan (6), Bangka Belitung (15), dan Riau (4).

"Adapun 4 titik panas di Riau ini terdeteksi di Kabupaten Indragiri Hilir 1 dan Indragiri Hulu 3 titik," tambahnya.

Dengan kondisi cuaca seperti ini, masyarakat diimbau untuk tetap waspada dan berhati-hati terhadap potensi cuaca ekstrem yang dapat terjadi, khususnya di wilayah-wilayah yang diprakirakan akan mengalami hujan lebat disertai petir dan angin kencang.

#Cuaca

Ikuti RiauAktual di GoogleNews

Berita Lainnya

Index