Pastikan Pleno Pemilu 2024 Aman, Kapolres Kuansing Kunjungan ke Kecamatan Kuantan Hilir

Pastikan Pleno Pemilu 2024 Aman, Kapolres Kuansing Kunjungan ke Kecamatan Kuantan Hilir
Kapolres Kuansing, AKBP Pangucap Priyo Soegito, melakukan kunjungan ke PPK Kuantan Hilir, Kabupaten Kuantan Singingi (Kuansing).

Riauaktual.com - Kapolres Kuansing, AKBP Pangucap Priyo Soegito, melakukan kunjungan ke PPK Kuantan Hilir, Kabupaten Kuantan Singingi (Kuansing) untuk memastikan kelancaran Rapat Pleno Rekapitulasi Hasil Penghitungan Perolehan Suara Pemilihan Umum 2024 Tingkat Kecamatan Kuantan Hilir, Senin (19/2/2024) pukul 09.40 WIB.

Dalam kunjungan tersebut, Kapolres Kuansing didampingi oleh sejumlah pejabat Polres Kuansing dan dihadiri oleh Komisioner KPU Yeni Gusneli.

"Tujuan kunjungan ini adalah untuk memeriksa kelancaran dan kesiapan Rapat Pleno Rekapitulasi suara di PPK Kuantan Hilir," kata AKBP Panguncap.

Kapolsek Kuantan Hilir, AKP Sutarja, SH, menjelaskan bahwa Kapolres Kuansing memastikan bahwa pleno rekapitulasi suara di PPK Kuantan Hilir berjalan dalam keadaan aman, tertib, lancar, dan terkendali.

Selain itu, Kapolres memeriksa keamanan gudang PPK yang berisi kotak suara, menekankan agar gudang tersebut dijaga maksimal hingga dilaksanakannya rapat pleno, dan menginstruksikan pembuatan ploting pengamanan serta koordinasi dengan TNI, PPK, panwas, dan pihak terkait.

"Saya mengucapkan terimakasih bagi personel Pam TPS yang sudah melaksanakan pengamanan saat pemungutan suara di TPS," ujar Kapolres Kuansing.

Ia juga menegaskan perlunya pengamanan ketat di seluruh PPK gudang logistik hingga dilaksanakannya rapat pleno dan pergeseran logistik ke KPU Kuansing.

#POLISI PEMILU #Kuansing

Ikuti RiauAktual di GoogleNews

Berita Lainnya

Index